
oganilir.co – Vivo Y29 5G menjadi salah satu rekomendasi HP mid-range yang menawarkan tampilan layar berteknologi IPS LCD dibalut dengan konektivitas lengkap.
Ponsel kelas menengah ini menawarkan konektivitas yang sangat lengkap. Vivo Y29 5G juga mendukung jaringan 5G untuk kecepatan internet yang lebih tinggi dan stabil.
Selain itu, dilengkapi dengan Wi-Fi dual-band untuk koneksi nirkabel yang lebih cepat dan stabil, serta Bluetooth 5.3 yang memungkinkan transfer data lebih efisien dan koneksi perangkat yang lebih baik.
GPS-nya mendukung berbagai sistem navigasi seperti GLONASS, GALILEO, dan BDS, sehingga memberikan akurasi tinggi dalam penentuan lokasi.
BACA JUGA:Vivo V50e 5G Meluncur, Dibekali Chipset MediaTek Dimensity 7300 dengan 3 Kamera 50 MP
BACA JUGA:Vivo Z6 5G: Desain Stylish dan Jadi Pilihan HP Premium yang Punya Fitur Menggoda
Nah, agar semakin tak penasaran simak berikut ini spesifikasi dan harga Vivo Y29 5G.
Desain Vivo Y29 5G memiliki keunggulan dalam hal estetika dan fungsionalitas. Ponsel ini memiliki berat hanya 198 gram, membuatnya ringan dan nyaman digenggam.
Vivo Y29 5G hadir dengan layar LCD 6,68 inci, resolusi HD Plus, kerapatan piksel 264ppi dan refresh rate 120 Hz. Ukuran layarnya lebih besar dari pendahulunya yang berukuran 6,56 inci.
Pada aspek kamera, Vivo Y29 5G dibekali dua kamera belakang, terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.8) dan kamera 0,08 MP (f/3.0).
BACA JUGA:Vivo Y51A: Dibekali Kamera Utama 48 MP dengan Chipset Snapdragon 662
BACA JUGA:Vivo V27e: Dibekali Performa Gaming MediaTek Helio G99 dan RAM 12GB
Smartphone ini juga dibekali kamera depan beresolusi 8 MP untuk menunjang aktivitas selfie dan panggilan video. Vivo juga menyertakan sejumlah mode penunjang foto dan video, meliputi Night, Portrait, Pano, Documents, Slo-mo, Time-lapse, Pro, hingga Live Photo.
Vivo Y29 5G berjalan dengan sistem operasi Android 14 dan dilapisi antarmuka Funtouch OS 14.
Vivo Y29 5G didukung oleh chipset MediaTek Dimensity 6300 yang menggabungkan performa tinggi dan efisiensi daya.