
oganilir.co – Vendor smartphone Vivo kini telah resmi merilis HP lipat terbarunya, yaitu Vivo X Fold 5 di Pasar China Pekan ini.
Ponsel lipat ini hadir dengan menawarkan kapasitas baterai jumbo 6.000 mAh.
Teknologi baterai di Vivo X Fold 5 dikombinasikan dengan pengisian cepat via kabel (wired) dengan daya 80 watt dan nirkabel (wireless) 40 watt.
Vivo mengeklaim baterai perangkat terbarunya ini bisa besar karena mengusung teknologi silicon carbon. Selain itu, komponen baterai juga dibagi dua untuk membuat perangkat tetap aman, yaitu masing-masing dengan kapasitas 3.275 mAh dan 2.725 mAh.
BACA JUGA:Vivo Y400 Pro Rilis : HP Mid Range, Tawarkan Layar Lengkung dengan Kamera Utama 50 MP
BACA JUGA:Vivo Y21A : HP Mid Range yang Ditenagai Performa Tangguh Berkat Chipset MediaTek Helio P22
Selain baterai yang bisa dibilang tahan lama, Vivo X Fold 5 juga disebut merupakan ponsel lipat yang punya ketahanan tangguh.
Spesifikasi Vivo X Fold 5
Vivo X Fold 5 memiliki tingkat ketahanan terhadap air dan debu dengan rating maksimal IP59X Plus. Artinya, perangkat ini dapat menahan partikel debu dan bisa bertahan di dalam air hingga 3 meter sekitar 30 menit.
Ponsel lipat terbaru Vivo ini juga disebut kuat dipakai di kondisi cuaca ekstrem dengan suhu mencapai minus 20 derajat Celcius
Beralih ke aspek desain, Vivo X Fold 5 mengusung layar utama (Main Screen) AMOLED 8,03 inci dengan resolusi 2.200 x 2.480 piksel, refresh rate 120 Hz, dan tingkat kecerahan (brightness) mencapai 4.500 nit.
BACA JUGA:Vivo Y18 : HP Rp1 Jutaan yang Tawarkan Fitur Kekinian untuk Anak Muda
BACA JUGA:Vivo Y300c Meluncur, Tawarkan Konektivitas 5G dengan Baterai 6.500 mAh
Ketika ponsel ditutup, pengguna bisa memakai layar sekunder (Cover Screen) dengan panel AMOLED 6,53 inci, resolusi 1.172 x 2.748 piksel, refresh rate 120 Hz, brightness maksimal 5.500 nit, serta kaca pelindung Armor Glass.
Baik layar dalam maupun luar Vivo X Fold 5 sama-sama menampung 1.07 miliar warna, mendukung Dolby Vision, hingga peredupan PWM frekuensi tinggi untuk mengurangi ketegangan mata.
Sisi belakang Vivo X Fold 5 ada kamera utama Sony IMX921 50MP dengan fitur optical image stabilization (OIS), ultrawide 50MP, dan telefoto periskop Sony IMX882 50MP yang mendukung zoom optik 3x dan zoom digital 100x.