oganilir.co - Pernah menonton video mukbang? Pasti tiba-tiba muncul keinginan untuk makan atau minimal jadi ngiler. Kenapa bisa begitu? Ternyata ada penjelasan ilmiahnya.
Tak hanya saat menonton video mukbang, bahkan melihat gambar makanan atau sekadar memikirkannya pun bisa membuat air liur membanjiri mulut. Ahli kimia Hadi Fares menjelaskan bahwa air liur memiliki berbagai fungsi, salah satunya yang paling relevan adalah membantu proses makan. Dilansir Mental Floss, air liur berfungsi melumasi makanan, membantu proses mengunyah, serta memungkinkan kita mengecap rasa. Selain itu, air liur mengandung enzim yang memulai proses pencernaan bahkan sebelum makanan ditelan. Produksi air liur dikendalikan oleh sistem saraf yang bekerja secara otomatis, tanpa perlu disadari. Produksi ini dapat dipicu oleh bau, rasa, atau bahkan gerakan otot rahang. BACA JUGA:Tidur Siang Bermanfaat untuk Kesehatan Jantung, ini Penjelasannya Secara Ilmiah BACA JUGA:Mengonsumsi Ayam Bisa Menyebabkan Kanker? ini Penjelasannya Secara Ilmiah Saat Anda melihat, mencium, atau memikirkan makanan, otak mengirim sinyal ke pusat saliva utama yang berada di medula oblongata. Selanjutnya, otak melepaskan neurotransmitter seperti asetilkolin dan norepinefrin, yang kemudian mengaktifkan saraf untuk memberi perintah kepada kelenjar ludah agar memproduksi air liur. Kelenjar ludah utama terletak di dekat gigi atas, di bawah lidah, dan di dasar mulut. Sementara itu, kelenjar ludah minor tersebar di bibir, bagian dalam pipi, serta lapisan mulut dan tenggorokan. Dalam bahasa Inggris, kondisi "ngiler" disebut mouth watering, yang secara harfiah menggambarkan keadaan di mana mulut benar-benar dipenuhi air liur. Air liur sendiri terbagi menjadi dua jenis, yaitu lendir dan serosa. Air liur lendir memiliki konsistensi kental, lengket, dan penuh mukus. Sementara itu, air liur serosa hampir seluruhnya terdiri dari air, dan inilah yang membanjiri mulut saat Anda mencium, melihat, atau memikirkan makanan enak.Simak! Ternyata Ini Alasan Ilmiah Lihat Makanan Bisa Langsung Bikin Ngiler
Senin 07-07-2025,12:00 WIB
Reporter : Vita
Editor : Vita
Kategori :
Terkait
Senin 18-08-2025,13:00 WIB
Efek Apa Saja yang Terjadi Pada Tubuh Saat Minum Alkohol?
Senin 07-07-2025,12:00 WIB
Simak! Ternyata Ini Alasan Ilmiah Lihat Makanan Bisa Langsung Bikin Ngiler
Sabtu 10-09-2022,14:13 WIB
Keliru, Pakai Air Liur untuk Pelicin Saat Bercinta Bisa Bikin Nikmat, Simak Penjelasan Inez
Terpopuler
Jumat 02-01-2026,14:43 WIB
Kemenhaj Buka Pelunasan Bipih Tahap II, ini Kriteria Jemaahnya
Jumat 02-01-2026,08:27 WIB
Gagal Total di Piala Afrika 2025, Pemerintah Gabon Sanksi Timnas
Jumat 02-01-2026,06:01 WIB
Ditahan Imbang Sunderland 0-0, City Gagal Dekati Arsenal di Klasemen Liga Inggris 2025-2026
Jumat 02-01-2026,15:04 WIB
Polsek Pemulutan Lakukan Pengamanan Perlombaan Perahu Bidar Mini di Desa Sembadak Ogan Ilir
Jumat 02-01-2026,06:41 WIB
Terlibat Kecelakaan Maut, Anthony Joshua Trauma
Terkini
Jumat 02-01-2026,22:41 WIB
Sidang Dugaan Suap Vonis Lepas Perkara Migor, JPU Tampilkan Foto Mantan Ketua MA di Dubai
Jumat 02-01-2026,20:00 WIB
Redmi 12c : Ditenagai Chipset MediaTek Helio G85 dengan Baterai 5.000 mAh
Jumat 02-01-2026,19:00 WIB
Vivo Y76s 5G : Disupport Baterai 4.100 mAh dengan Fast Charging 44 Watt
Jumat 02-01-2026,18:00 WIB
Samsung Galaxy M34 5G : Disupport Layar Lebar 6.5 Inci dengan Kamera Utama 50 MP OIS
Jumat 02-01-2026,16:33 WIB