Porprov Sumsel 2025 - Palembang Gagal Raih Emas di 2 Nomor Incaran
Final ganda campuran Porprov Sumsel 2025. Foto: Istimewa--
PALEMBANG, oganilir.co - Target Pengkot PTMSI Palembang untuk menyapu bersih tujuh medali emas cabor tenis meja Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XV Sumsel 2025 yang digelar di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba)lepas. Yakni nomor ganda putra dan ganda putri.
Partai final yang digelar di Gedung Wanita, Sekayu, Selasa 28 Oktober 2025, ganda putra mempertemukan Ulib Jaka/Dino (Muba) vs Fadel/Fauzan (Muara Enim) berakhir dengan skor 3-0. Tuan rumah Muba meraih medali emas di nomor ganda putra. Ganda putra Palembang diperkuat Muhammad Nauval/Bima dan Muhammad Aditia/Zello Athalah harus puas meraih medali perunggu. Ganda putra Palembang meraih dua medali perunggu di nomor ini.
Sementara di nomor ganda putri, partai final mempertemukan Fifi/Gwen (Musi Rawas) melawan Siti Amalia/Sekar (Muba) berakhir dengan skor 0-3. Di semifinal, Fifi/Gwen menang atas Mutiara Gumay/Raisya (Muara Enim) dengan skor 3-2. Sedangkan Siti Amalia/Sekar menang atas Dhania/Cici (Palembang) dengan skor 1-3.
BACA JUGA:Giliran Tim Tenis Meja Beregu Putra Palembang Sumbang Emas di Porprov Sumsel 2025
Medali perunggu diraih Mutiara Gumay/Raisya (Muara Enim) dan Dhania/Cici (Palembang).
Tim Palembang hanya meraih medali emas di nomor ganda campuran atas nama Muhammad Nauval/Dhania. Di final, Muhammad Nauval/Dhania mengalahkan Muhammad Aditia/Cici dengan skor 3-0. Menariknya di nomor ganda campuran ini terjadi all Palembang final.
Di semifinal, Muhammad Nauval/Dhania mengalahkan Ulib Jaka/Sekar (Muba). Sedangkan Muhammad Aditia/Cici menjungkalkan Siti Amalia/Supriadi (Muba) dengan skor 3-0.
Ketua Umum Pengkot PTMSI Palembang H Fili Muttaqien mengaku sedikit tidak percaya atas lepasnya dua medali emas di nomor ganda putra dan ganda putri Porprov Sumsel 2025. Sebab, di atas kertas, ganda putra dan ganda putri memiliki potensi untuk meraih medali emas. Tapi itulah Namanya olahraga.
BACA JUGA:Porprov Sumsel 2025 - Laga Belum Tuntas, Tim Beregu Putri Tenis Meja Palembang Raih Emas
"Siapa yang siap, dia menang. Yang tidak siap, kalah. Besok Rabu (29/10/2025) masih ada nomor tunggal putra dan tunggal putri. Mudah-mudahan dua medali emas di nomor tunggal putra dan tunggal putri bisa diraih," harapnya.
Sumber:

