Benelli BKX 300 S Terbaru Bakal Mengaspal Pada Pertengahan 2024

Benelli BKX 300 S Terbaru Bakal Mengaspal Pada Pertengahan 2024

Beneli BKX 300 S--

Benelli BKX 300 S Terbaru Bakal Mengaspal Pada Pertengahan 2024

oganilir.co - Benelli merupakan pabrikan asal Italia namun sekarang telah bergabung dalam Qianjiang Group asal China yang saat ini memperkenalkan motor terbarunya yakni, Benelli BKX 300 S 2024.

Motor ini resmi dipamerkan pada ajang otomotif EICMA di Milan, Italia pada 7 November 2023 kemarin.

Sport bike bergaya naked itu diharapkan bisa menjadi solusi mobilitas perkotaan, sekaligus memenuhi kesenangan pemiliknya berpetualang.

Lahir dari tangan-tangan dingin engineer di Benelli Style Center, BKX 300 S menonjolkan sisi estetika yang memadukan bodi kompak dan dinamis.

BACA JUGA:New Yamaha Nmax 160 Bakal Gemparkan Pasar Motor Matik Indonesia

Motor ini desainnya, Bulky Superstructures yang memungkinkan posisi berkendara nyaman. Artinya bisa memenuhi yang dibutuhkan, kelincahan dalam perkotaan atau dalam perjalanan ke luar kota.

Versi produksi Benelli BKX 300 S akan dibekali mesin empat langkah silinder tunggal 292,4cc, berpendingin cairan.

Mesin yang sudah memenuhi regulasi Euro 5+ itu diklaim sanggup memproduksi tenaga maksimal 29,2 Hp pada 9.000 rpm dan torsi 24,5 Nm pada 7.000 rpm.

Mesin diikat dengan rangka tubular baja dan dudukan ganda yang terintegrasi ke dalam keseluruhan desain. Itu menawarkan keseimbangan dan stabilitas tinggi.

BACA JUGA:Spesifikasi dan Harga Honda CRF 250 Rally, Motor Petualangan yang Tangguh

Sementara, untuk lampu LED Benelli BKX 300 S dengan DRL (Daytime Running Lights) yang didesain modern. Instrumen LCD dengan port USB untuk kebutuhan konektivitas modern.

Suspensinya fork upside-down dan swingarm dengan monoshock di belakang, menjamin pengendalian dan kenyamanan di berbagai jenis jalan.

Sumber: