Wakil Indonesia Hadapi Ujian Berat di Hari Kedua BWF World Tour Finals 2023, ini Jadwalnya

Wakil Indonesia Hadapi Ujian Berat di Hari Kedua BWF World Tour Finals 2023, ini Jadwalnya

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.--

Wakil Indonesia Hadapi Ujian Berat di Hari Kedua BWF World Tour Finals 2023, ini Jadwalnya

HANGZHOU, oganilir.co -  Enam wakil Indonesia akan mengayun raketnya di hari kedua BWF World Tour Finals 2023.

Laga-laga sengit akan tersaji di hari kedua turnamen pamungkas BWF tutup tahun 2023 tersebut.

Tunggal putra Indonesia yang sukses mengalahkan wakil Jepang Kodai Naraoka, Rabu 13 Desember 2023, hari ini akan menantang wakil tuan rumah Shi Yu Qi.

Pendekar bulutangkis dunia pilihan akan menunjukkan kemampuan terbaiknya di Hangzhou Olympic Sports Centre, Hangzhou, China. Laga-laga menarik sudah dijadwalkan mengantre untuk disaksikan baik pada sesi pagi maupun sore.

BACA JUGA:Debut Manis Apriyani Rahayu/Siti Fadia di Laga Perdana BWF World Tour Finals 2023

Duel-duel sengit diprediksi bakal terjadi pada pertandingan fase grup kedua karena sejumlah wakil jagoan akan saling bertemu.

Rekor pertemuan Ginting dengan Shi terbilang sangat buruk.

Bahkan Shi tercatat sebagai lawan tersulit Ginting jika menilik statistik pada BWF.

Dalam sembilan kali pertemuan, Ginting baru menang satu kali atas tunggal putra terbaik China tersebut.

Itupun terjadi pada tahun lalu, tepatnya pada Kejuaraan Dunia 2022.

BACA JUGA:BWF World Tour Finals 2023, Jorji Ditaklukkan Tai Tzu Ying

Sedangkan di dua pertemuan tahun ini, pemain asal Cimahi, Jawa Barat itu kembali tunduk dari Shi.

Mempertimbangkan Shi yang akan lebih diuntungkan karena berstatus tuan rumah, Ginting harus siap menghadapi tekanan berlipat-lipat.

Sumber: