New Yamaha Lexi 2024 Bakal Upgrade Mesin Lebih Besar dan Fitur Modern

New Yamaha Lexi 2024 Bakal Upgrade Mesin Lebih Besar dan Fitur Modern

Yamaha LEXI 2024--

New Yamaha Lexi 2024 Bakal Upgrade Mesin Lebih Besar dan Fitur Modern 

oganilir.co - Pabrikan otomotif Yamaha dikabarkan akan meluncurkan skutik maxi baru di Indonesia yakni New Yamaha Lexi 2024 dengan mesin lebih besar dan fitur modern.

Yamaha akan meluncurkan Lexi generasi terbaru dengan tampilan makin memukau dari sebelumnya.

Desain New Yamaha Lexi 2024 kabarnya akan mencuri perhatian pencinta roda dua di tanah air.

Selain itu, adakah fitur New Yamaha Lexi 2024 baru yang dimiliki ? 

BACA JUGA:Yamaha XMAX 2023, Tampil Elegan dan Sporty

Terlebih, Yamaha memang tengah berfokus pada motor matic khususnya skutik maxi, termasuk New Yamaha Lexi 2024.

Yamaha Lexi 2024 menjadi pusat perhatian pabrikan Garputala sebagai salah satu motor matic utama. Motor tersebut berencana untuk mendapatkan peningkatan mesin yang lebih besar dari generasi sebelumnya. 

Saat ini, skutik maxi dengan dek rata tersebut dilengkapi dengan mesin blue core satu silinder berkapasitas 125cc.

Generasi terbaru yang akan dirilis tahun depan kabarnya akan menggunakan mesin 155cc VVA, yang diharapkan dapat meningkatkan performa motor matic tersebut melalui peningkatan kapasitas mesin.

BACA JUGA:Yamaha Mio 155 Cc Siap Dobrak Pasar Motor Matik, Dibekali Suspensi Telescopic Terlihat Garang dan Sporty

Performa New Yamaha Lexi 155 VVA 2024 kemungkinan besar akan lebih kuat dengan akselerasi yang melampaui generasi sebelumnya. 

Selain itu, motor ini kemungkinan akan mengalami pembaruan fitur. Fitur seperti kunci pintar, slot pengisian USB, meteran digital, lampu LED, dan rem cakram ABS mungkin akan hadir di varian terbaru dari skuter Lexi.

Untuk bagian kaki-kaki, kemungkinan akan menggunakan suspensi depan teleskopik dan suspensi belakang ganda di bagian depan.

Sumber: