Pastikan Penyebab Kematian, Polrestabes Surabaya Lakukan Autopsi 3 Jenazah Musisi Tenggak Miras

Pastikan Penyebab Kematian, Polrestabes Surabaya Lakukan Autopsi 3 Jenazah Musisi Tenggak Miras

Cruz Lounge Bar Vasa Hotel Surabaya.--

Pastikan Penyebab Kematian, Polrestabes Surabaya Lakukan Autopsi 3 Jenazah Musisi Tenggak Miras

SURABAYA, oganilir.co - Kasus kematian dua personel band usai menenggak minuman keras (miras) usai manggung di Cruz Lounge Bar Vasa Hotel Surabaya diselidiki oleh kepolisian. 

Bahkan pihak kepolisian melakukan autopsi terhadap dua jenazah musisi tewas itu. Dua jenazah yang diautopsi ialah RF dan I selaku drummer dan soundman.

Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Hendro Sukmono mengatakan tindakan autopsi dilakukan untuk mencari penyebab kematian dari kedua korban. "Untuk perbandingan (penyebab kematiannya)," kata Hendro saat dikonfirmasi, Selasa 26 Desember 2023 seperti dilansir jpnn.com.

Sebelumnya, empat musisi band Surabaya yang beranggotakan RZ (saxophone) RF (drummer), I (soundman), dan M (vokalis) perform di bar tersebut. Kemudian mereka meminum minuman beralkohol hasil racikan dari bartender pada Jumat 22 Desember 2023.

BACA JUGA:Usai Minum Miras di Bar Hotel, 2 Anggota Band Surabaya Meninggal, yang Lain Sekarat

Esoknya, keempat orang tersebut kondisinya drop dan mengalami penurunan kesadaran. Mereka kemudian dirawat di rumah sakit berbeda. Namun, satu persatu dari mereka meninggal. Dalam insiden ini, RZ terlebih dahulu dilaporkan meninggal pada Ahad 24 Desember 2023 pukul 04.00 WIB, selang beberapa jam kemudian RF pukul 09.00 WIB, dan yang terakhir I pada Selasa (26/12). Kabar meninggalnya I pada pagi hari ini beredar di media sosial dan dibenarkan oleh kepolisian.

"Hasil komunikasi anggota dengan kamar mayat data atas nama Indro barusan meninggal. Namun, jenazah masih di ruangan ICU," ucapnya. Korban I kondisinya kritis lalu dirujuk ke RSU dr Soetomo. Tubuhnya membiru. Setelah mendapatkan perawatan secara intensif di rumah sakit, sayangnya nyawanya tidak tertolong. (jpnn)

 

Sumber: