Spesifikasi dan Harga Terbaru Redmi Note 12 Pro 5G, Kamera Sensor Sony 50 MP IMX766 yang Didukung OIS

Spesifikasi dan Harga Terbaru Redmi Note 12 Pro 5G, Kamera Sensor Sony 50 MP IMX766 yang Didukung OIS

Redmi Note 12 Pro 5G--

Spesifikasi dan Harga Terbaru Redmi Note 12 Pro 5G, Kamera Sensor Sony 50 MP IMX766 yang Didukung OIS

oganilir.co - Redmi Note 12 Pro 5G telah resmi dirilis pada Kamis 30 Maret 2023 lalu, kehadiran smartphone ini tentunya banyak mengundang perhatian pencinta gadget.

Kurang lebih 10 bulan perilisan smartphone ini tentunya sudah mengalami penurunan, Redmi Note 12 Pro memiliki kamera Sensor Sony 50 MP IMX766 tentu saja foto dan video yang dihasilkan akan lebih meningkat.

Redmi Note 12 Pro merupakan pilihan bijak untuk ganti smartphone terbaru di awal tahun 2024 ini.

Spesifikasi dan Harga Terbaru Redmi Note 12 Pro

BACA JUGA:Redmi Note 13 Diluncurkan 15 Januari 2024, Anda Bisa Pilih 3 Seriesnya

Dimensi Redmi Note 12 Pro memiliki tinggi 162.9 mm, lebar 76 mm dan ketebalan 7.9 mm dengan berat 187 gram. Sertifikasi IP53 tahan debu dan percikan air.

Layarnya menggunakan jenis P-OLED ukuran 6.67 inci, refresh rate 120 Hz dengan resolusi 1080 x 2400 piksel. Mendukung 1,07 miliar warna, Dolby Vision, kecerahan hingga 900 nit serta rasio layar ke bodi 86,8 persen.

Untuk sektor fotografi, Redmi Note 12 Pro 5G memiliki kamera sensor Sony IMX766. Tiga buah belakangnya mengandalkan sensor wide angle 50MP, ultrawide 8MP, dan macro 2MP. Mampu merekam video hingga 4K berkecepatan 30 fps, 1080p@30/60/120fps.

Sementara untuk kamera depan memiliki resolusi 16 MP (wide), f/2.45. mampu merekam video hingga 1080p@30/60/120fps.

BACA JUGA:Redmi Note 9 Banting Harga, Desain Bodi Unik dan Kokoh Sudah Dilapisi Corning Gorilla Glass 5 Buruan Beli

Bagian hardware, Redmi Note 12 Pro ditenagai chipset MediaTek Dimensity 1080. CPU Octa-core, serta sistem grafis dijalankan Mali-G68 MC4.

Chip itu dipadukan dengan RAM 8 GB dengan memori internal (storage) 256 GB. Sistem pengoperasian dijalankan Android 12 yang dipoles antarmuka MIUI 14.

Untuk daya tahan, Redmi Note 12 Pro ditopang baterai 5000 mAh, pengisian daya cepat 67W USB type C. Xiaomi mengklaim untuk pengisian 50 persen hanya membutuhkan waktu 15 menit. Sedangkan untuk pengisian 0 hingga 100 persen hanya membutuhkan waktu 46 menit.

Sumber: