Duel Sengit, Dejan/Gloria Kalahkan Wakil Inggris di Babak 32 Malaysia Open 2024

Duel Sengit, Dejan/Gloria Kalahkan Wakil Inggris di Babak 32 Malaysia Open 2024

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja berlaga di babak 32 besar Malaysia Open 2024, Rabu 10 Januari 2024. foto: PBSI--

Duel Sengit, Dejan/Gloria Kalahkan Wakil Inggris di Babak 32 Malaysia Open 2024

KUALA LUMPUR, oganilir.co - Satu lagi ganda campuran Indonesia lolos ke babak 16 besar turnamen BWF Malaysia Open 2024. Sebelumnya, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati melangkah  ke babak 16 besar pada hari pertama turnamen Super1000 itu, Selasa 9 Januari 2024. 

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati berhasil mengalahkan wakil Jerman Mark Lamsfuss/Isabel Lohau 21-15, 12-21, 21-17. 

Di hari kedua Malaysia Open 2024 ini, giliran Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja menang atas Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris) 21-11, 19-21, 21-19 dalam laga yang dihetal di Axiata Arena, Rabu 10 Januari 2024. 

Dejan Ferdianansyah mengtaakan bahwa turnamen level 1000 ini tidak ada yang mudah, semuanya sulit.

BACA JUGA:Ini Jadwal Wakil Indonesia di Babak 32 Besar Malaysia Open 2024

"Secara peringkat kami di atas lawan kami tadi, tapi semua bisa terjadi. Kami tidak menyangka akan melalui laga ketat seperti tadi. Tapi karena kami sudah menyiapkan segala sesuatunya jadi bisa mengambil kemenangan di pertandingan ini," kata Dejan usai laga.

Kata Dejan, di gim kedua, lawan mengubah pola permainan dan cukup dia dan Gloria kebingungan, begitu juga di gim ketiga. Ditambah mendekati akhir mereka menjadi tidak mudah dimatikan.

"Kami bersyukur bisa memenagi laga," ujarnya.

Besok, lanjut Dejan, mereka akan menghadapi Seo Seung Jae/Chae Yu Jung. "Kami mau mempersiapkan lagi. Seperti tadi saya bilang kalau sudah di level seperti ini tidak ada yang tidak mungkin," terangnya.

BACA JUGA:Malaysia Open 2024: Rehan/Lisa Lewati Hadangan Wakil Jerman

Sementara itu, Gloria Emanuelle Widjaja menambahkan bahwa di gim ketiga, dia dan Dejan mencoba terus mencari bola serangan. Ketika tertinggal dan banyak mati sendiri.

"Kami terus nekat mencari cara untuk menyerang. Selain itu, kami juga lebih tahan. Di poin-poin kritis, kami terus saling meyakinkan dan mengingatkan untuk lebih sabar, lebih tahan fokusnya," jelasnya.

Nasib kurang baik dialami ganda campuran Indonesia lainnya Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang kalah atas wakil Denmark Mathias Thyrri/Amalie Magelund 17-21, 14-21. (pbsi)

Sumber: