Liga Italia 2023/2024: Inter Milan Permalukan Monza

Liga Italia 2023/2024: Inter Milan Permalukan Monza

Hakan Calhanoglu melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Monza, Ahad 14 Januari 2024. foto: Twitter (X) Serie A--

Liga Italia 2023/2024: Inter Milan Permalukan Monza 

MONZA, oganilir.co - Inter Milan menang besar saat menjalani laga tandang ke markas Monza, Liga Italia 2023/2024 yang digelar di Stadion Brianteo, Monza, Italia, Ahad 14 Januari 2024 dini hari WIB. 

Inter Milan yang datang  ke markas Monza berhasil mempermalukan tuan rumah 5-1. Nerazzurri, -julukan Inter Milan- sukses meraih kemenangan dengan skor 5-1.

Lima gol Inter Milan diciptakan Hakan Calhanoglu (12’ dan 60’), Lautaro Martinez (14’ dan 84’), dan Marcus Thuram (88’).

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Di awal babak pertama, Inter Milan memulai laga dengan apik. Mereka langsung mendapat peluang emas mencetak gol kala laga baru berjalan 12 menit.

BACA JUGA:Liga Italia 2023/2024: Susah Payah, Juventus Kalahkan Salernitana

Pasalnya, wasit memberi hadiah penalti kepada Inter Milan usai meninjau VAR. Roberto Gagliardini dinyatakan menyentuh bola dengan tangan di kotak terlarang.

Hakan Calhanoglu ditunjuk sebagai algojo. Dia berhasil menjalankan tugasnya dengan baik hingga membawa Inter Milan membuka keunggulan 1-0.

Unggul 1-0, Inter Milan makin menggila. Hanya berselang dua menit kemudian, Inter berhasil menggandakan keunggulannya lewat aksi Lautaro Martinez yang berhasil memanfaatkan umpan ciamik dari Dimarco. Inter unggul 2-0.

AC Monza sebenarnya sempat memperkecil kedudukan setelah itu. Matteo Pessina berhasil menyarangkan bola ke gawang Inter lewat sundulannya. Sayangnya, gol Matteo Pessina dianulir wasit usai mengecek VAR karena dinyatakan lebih dahulu terjebak terjebak offside. Skor 2-0 untuk keunggulan Inter Milan pun tak berubah hingga jeda turun minum.

BACA JUGA:Ditahan Imbang Genoa, Inter Milan Masih Kokoh di Puncak Klasemen Sementara Liga Italia 2023/2024

Babak Kedua

Sumber: