Gemar Minum Teh Tawar, Ini 5 Manfaatnya Untuk Kesehatan Tubuh

Gemar Minum Teh Tawar, Ini 5 Manfaatnya Untuk Kesehatan Tubuh

Teh Tawar--

Gemar Minum Teh Tawar, Ini 5 Manfaatnya Untuk Kesehatan Tubuh

oganilir.co - Teh merupakan salah satu minuman yang banyak digemari oleh masyarakat Indonesia. Selain biasa dihidangkan pada cuaca pagi hari bersama sarapan, teh juga sering diminum setelah makan.

Teh tawar adalah teh yang tidak dicampur dengan gula atau dengan bahan apapun. Teh ini tidak hanya terkenal dengan rasa dan aromanya saja, ternyata mengonsumsi teh tanpa gula punya banyak manfaat untuk kesehatan. 

Di Indonesia, jenis teh yang sering digunakan adalah teh hitam dan teh hijau. Kandungan gizi secangkir teh tawar yang setara dengan 237 mililiter (ml).

Tidak hanya itu, daun teh juga mengandung flavonoid atau senyawa khas tanaman yang bersifat antioksidan.

BACA JUGA:5 Manfaat Labu Siam Bagi Kesehatan, Salah Satunya Menurunkan Kadar Asam Urat

Berikut ini manfaat minum teh tawar secara rutin bagi kesehatan tubuh.

1. Menjaga kesehatan jantung

Manfaat minum teh tawar juga baik untuk mengurangi risiko penyakit jantung. EGCG pada teh membantu menurunkan kadar kolesterol jahat yang bisa menyumbat pembuluh darah. 

Selain itu, senyawa flavonoid pada teh meningkatkan senyawa nitric oxide yang bisa menurunkan tekanan darah. Penyumbatan pembuluh darah dan hipertensi bisa memicu berbagai jenis penyakit jantung, seperti stroke, gagal jantung, hingga serangan jantung.

BACA JUGA:Jarang Diketahui, ini 4 Manfaat Rebusan Daun Mangga Bagi Kesehatan

2. Melindungi fungsi otak

Manfaat minum teh tawar berpotensi mengurangi risiko pikun, Alzheimer, dan gangguan fungsi kecerdasan. 

Pasalnya, senyawa flavonoid bersifat antioksidan yang mengurangi radikal bebas di otak. Radikal bebas ini bisa memicu alzheimer dan pikun. 

Sumber: