Bawa Fitur AI Image Enhancer dengan Layar Super AMOLED, Segini Harga Samsung Galaxy A25 5G

Bawa Fitur AI Image Enhancer dengan Layar Super AMOLED, Segini Harga Samsung Galaxy A25 5G

Samsung Galaxy A25 5G--

Bawa Fitur AI Image Enhancer dengan Layar Super AMOLED, Segini Harga Samsung Galaxy A25 5G

oganilir.co - Samsung Galaxy A25 5G merupakan salah satu ponsel kelas menengah (mid-range) yang sudah rilis pada Januari 2024 kemarin.

Ponsel ini hadir dengan desain yang persis pendahulunya, karena memiliki layar berponi Infinity-U. Layarnya berpanel Super AMOLED 6,5 inci, resolusi Full HD Plus, disertai refresh rate 120 Hz. 

Layar ponsel ini juga dibekali kecerahan sampai 1.000 nits, sehingga diklaim 174 persen lebih cerah dibanding pendahulunya. Samsung juga menambahkan fitur vision booster yang diklaim akan menampilkan konten di layar secara jelas, meski di bawah pencahayaan outdoor.

Punggung Samsung A25 5G pun persis pendahulunya dengan tiga kamera belakang yang disusun sebaris di sudut kiri atas punggung ponsel.

BACA JUGA:Samsung Galaxy F42 Turun Drastis, Dibekali Kamera Utama 64 MP dengan Desain Premium, Buruan Beli

Kamera belakangnya terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.8) dengan fitur stabilisasi OIS, kamera ultrawide 8 MP (f/2.2) dan kamera makro 2 MP (f/2.4).

Ada pula kamera depan 13 MP (f/2.2), ditempatkan di poni ponsel. Kamera ini bisa dipakai untuk menunjang aktivitas swafoto atau panggilan video. 

Samsung juga menambahkan beberapa fitur penunjang fotografi. Beberapa di antaranya yaitu fitur AI Image Enhancer yang diklaim bakal meningkatkan kualitas foto jadi lebih bagus. 

Ada pula fitur Object Eraser untuk membantu pengguna menghapus bayangan atau pantulan yang mungkin tertangkap dalam foto.

BACA JUGA:Samsung Galaxy F15 5G Resmi Meluncur, Usung Baterai yang Lebih Besar

Pada aspek hardware, Samsung A25 5G ditenagai System on Chip (SoC) Exynos 1280 (5 nm) dengan CPU berkecepatan hingga 2.4 GHz dan pengolah grafis Mali-G68.

Chip ini dipadukan dengan dua opsi RAM dan penyimpanan, yaitu 8/128 GB dan 8/256 GB.

Bila dirasa kurang, pengguna bisa memasang microSD untuk memperluas kapasitas penyimpanan sampai 1TB. 

Sumber: