Nokia G11 Turun Drastis, Dibekali Baterai Berkapasitas 5.050 mAh dengan Fast Charging 18 Watt
Nokia G11--
Nokia G11 Turun Drastis, Dibekali Baterai Berkapasitas 5.050 mAh dengan Fast Charging 18 Watt
oganilir.co - Nokia G11 sebelummya sudah resmi rilis pada tahun 2022 lalu. Smartphone ini menawarkan baterai berkapasitas jumbo namun harganya terjangkau.
Kabar baiknya Nokia G11 telah mengalami penurunan harga yang cukup drastis dari tahun pertama dirilis.
Untuk mengetahui secara detail, berikut ini spesifikasi dan harga terbaru Nokia G11.
Nokia G11 berdimensi memiliki tinggi 164,6 milimeter, lebar 79,9 milimeter. ketebalan 8,5 militer dan bobot 189 gram yang dipadu dengan dua varian warna yaitu, Ice Blue dan Charcoal Gray.
BACA JUGA:Nokia N75 Max 5G Dilaunching, ini Perkiraan Harganya di Beberapa Negara
Pada sektor tampilan Nokia G11 menawarkan layar berponi waterdrop 6,5 inci. Layar tersebut juga didukung laju penyegaran (refresh rate) 90 Hz dan touch sampling rate 180 Hz.
Sementara untuk menunjang aktivitas fotografi, Nokia G11 dibekali tiga kamera belakang. Konfigurasi kameranya meliputi 13 MP sebagai kamera utama, kamera makro 2 MP dan 2 MP sebagai sensor kedalaman.
Ada pula lampu LED flash untuk menunjang fotografi saat kondisi cahaya minim. Untuk swafoto, ponsel ini menyediakan kamera depan 8 MP.
Sementara itu, pada sektor dapur pacu Nokia G11 ditopang oleh chipset Unisoc T606 dengan fabrikasi 4nm, chip yang sama dengan Nokia G21.
BACA JUGA:Nokia Lumia Pro 5G Segera Diluncurkan, Dibekali Kamera Canggih, Foto Dijamin Jernih
Chipset tersebut dipadukan dengan RAM 3 GB dan memori internal 32 GB. Penyimpanannya dapat diperluas menggunakan microSD hingga kapasitas 512 GB.
Smartphone ini menggunakan daya tahan baterai berkapasitas 5.050 mAh yang dapat diisi ulang dengan USB tipe C. Ponsel ini juga mendukung pengisian ulang cepat (fast charging) 18W.
Namun adaptor bawaannya hanya memiliki output daya 18W. Artinya pengguna harus membeli adaptor lain untuk mendapatkan output hingga 18W.
Sumber: