Pilkada Banyuasin: Demokrat Usung Kader, Salah Satunya Adik Pj Bupati

Pilkada Banyuasin: Demokrat Usung Kader, Salah Satunya Adik Pj Bupati

Darul Qutni menyambut Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono.--

Pilkada Banyuasin: Demokrat Usung Kader, Salah Satunya Adik Pj Bupati 

BANYUASIN, oganilir.co - Partai Demokrat Kabupaten Banyuasin optimis akan mengusung bakal calon bupati Banyuasin sendiri pada Pilkada serentak November mendatang.

"Optimis kita usung kader sendiri," kata Darul Qutni, ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Banyuasin. 

Beberapa nama nama yang akan diusung yaitu M Ridho, anggota DPRD Sumsel; Ali Mahmudi, anggota DPRD Banyuasin; Alfi Novtriansyah Rustam yang merupakan adik kandung Penjabat Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam, dirinya sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Banyuasin, dan ada beberapa kader lainnya.

"Itu beberapa calon internal dari Demokrat," ujarnya.

BACA JUGA:Alhamdulillah, THR PNS-PPPK Pemkab Banyuasin Cair

Usai Lebaran Idulfitri 1445 Hijriah, pihaknya akan melaksanakan survei dan jika telah keluar itulah kader yang akan diusung."Sudah Lebaran kita lakukan survei," ucapnya.

Kemudian kata Darul, karena perolehan kursi Partai Demokrat yang belum mencapai syarat minimal yaitu 9 kursi, maka pihaknya harus berkoalisi dengan partai politik (parpol) lainnya. "Kita sendiri sudah melakukan penjajakan dengan semua partai lain seperti Golkar, PKS," tukasnya. 

Mengenai Alfi Novtriansyah Rustam yang merupakan adik kandung Penjabat Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam, dan Alvi ini sendiri sebelumnya maju sebagai caleg DPR RI Daerah Pemilihan Sumsel II periode 2024-2029 yang juga pengurus Bappilu DPP Partai Demokrat. 

"Iya benar, beliau merupakan salah satu kader Demokrat yang akan diusung," ungkapnya. 

Alvi sendiri bukan merupakan orang baru di Partai Demokrat terutama di Kabupaten Banyuasin, karena yang bersangkutan merupakan pengurus Bappilu Partai Demokrat. "Sudah lama berkecimpung di dunia politik," ujarnya.

BACA JUGA:Sah, Erwin Ibrahim Jabat Ketua PII Banyuasin

Sementara itu, Budi Alamsyah, ketua Rumah Rakyat Banyuasin mengatakan dengan makin banyak tokoh yang akan maju dalam Pilkada Banyuasin tentunya pihaknya menyambut baik tersebut. "Kita sambut baik, apalagi demi kepentingan masyarakat Banyuasin," imbuhnya.

Pihaknya sendiri sudah berkomunikasi dengan beberapa tokoh politik lainnya, dengan harapan membuat Banyuasin lebih baik ke depannya.

Sumber: