Realme C67 Vs Tecno Pova 5 Pro, Buat Main Game Bagus yang Mana?

Realme C67 Vs Tecno Pova 5 Pro, Buat Main Game Bagus yang Mana?

Realme C67 Vs Tecno Pova 5 Pro, foto ist--

Untuk sektor fotografi, Realme C67 memiliki kamera utama dengan resolusi 108MP yang didukung fitur menarik seperti 3x In-sensor Zoom Camera, wide angle, Night Mode, Panorama, Timelapse, Slow-mo, dan masih banyak lagi.

BACA JUGA:OPPO A55 Vs Vivo Y22, Selisih Harga Rp 100 Ribu Mana yang Lebih Menarik?

Kamera ini juga mampu merekam video dengan kualitas hingga 1080P@30fps dan dijamin akan stabil berkat dukungan EIS.

Satu kamera lagi di bagian belakang memiliki resolusi 2MP yang memiliki fitur depth sensor.

Di bagian depan, ada kamera selfie 8MP dengan fitur wide angle, Panorama, Night Mode, hingga Timelapse.

Untuk sektor fotografi, Tecno Pova 5 Pro 5G kamera belakangnya mengusung sistem Dual camera yaitu 50 MP kamera utama dan 0,8 MP Depth Camera dengan fitur dual flash light.

BACA JUGA:OPPO A55 Vs Vivo Y21s, untuk Keseharian Mending Pilih Mana?

Sedangkan untuk kamera depan (selfie) beresolusi 16 MP. Baik kamera depan maupun belakang mampu merekam video hingga 2K berkecepatan 30 fps

Hardware 

Bagian hardware, Realme C67 ditenagai chipset Snapdragon 685, salah satu seri chipset kelas menengah terbaru dari Qualcomm yang dirilis pada bulan Maret 2023.

Qualcomm mengklaim chipset ini memberikan peningkatan kinerja untuk meningkatkan produktivitas dan kemampuan gaming. Chipset ini juga disebut memberikan performa yang sangat baik dalam aktivitas multimedia dan fotografi.

BACA JUGA:Samsung Galaxy A05s Vs OPPO A38, Selisih Harga Rp 100 Ribu Mana yang Lebih Memikat?

Chipset tersebut kemudian dipadukan RAM 8 GB dengan memori internal (storage) 128 GB dan 256 GB. 

Tecno Pova 5 Pro 5G ditenagai chipset MediaTek Dimensity 6080 fabrikasi 6 nm. Chip ini ditemani CPU Octa-core berkecepatan 2.4 GHz. GPU Mali-G57 MC2.

Ditambah lagi, hp merek Tecno mobile ini dilengkapi dengan varian RAM 8 GB dan tipe penyimpanan 256 GB memori internal.

Sumber: