Vivo S19 dan S19 Pro Rilis, Bodi Tipis dengan Baterai Jumbo

Vivo S19 dan S19 Pro Rilis, Bodi Tipis dengan Baterai Jumbo

Vivo S19 dan S19 Pro --

Vivo S19 dan S19 Pro Rilis, Bodi Tipis dengan Baterai Jumbo

oganilir.co - Vendor smartphone asal China Vivo telah meluncurkan produk terbarunya yakni Vivo S19 dan S19 Pro di negeri asalnya baru-baru ini.

Duo ponsel anyar ini hadir dengan peningkatan baterai dari pendahulunya Vivo S18 Series, Vivo S19 reguler memiliki baterai 6000 mAh sedangkan Vivo S19 Pro dibekali baterai 5500 mAh.

Vivo menggunakan teknologi Blue Ocean demi mencapai kepadatan energi 809Wh/L. Kepadatan ekstra ini membuat baterai 16,6 persen lebih kecil.

Berkat teknologi ini, Vivo S19 dan S19 Pro tampil dengan bodi yang tipis namun memiliki baterai yang berkualitas jumbo.

BACA JUGA:Vivo Y200 GT dan Y200T Rilis, Pakai Chipset yang Mumpuni dengan Baterai 6000 mAh

Spesifikasi Vivo S19 Reguler 

Layar Vivo S19 menggunakan panel OLED 6,78 inci dengan resolusi Full HD Plus, refresh rate 120 Hz, tingkat kecerahan puncak 4.500 nits.

Vivo S19 reguler memiliki tingkat ketahanan IP68 yang membuatnya tahan debu dan air dari segala arah.

Pada dapur pacu, Vivo S19 ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 7 Gen 3, dipadukan dengan RAM hingga 16 GB dan penyimpanan media 512 GB.

BACA JUGA:OPPO Reno 8 5G Vs Vivo V25 5G, Desain Mana yang Lebih Premium?

Layar ini memiliki punch hole yang menampung kamera selfie 50 MP (f/2.0). Untuk kamera belakang, Vivo S19 Pro dibekali kamera utama 50 MP (f/1.9, OIS, sensor Sony IMX921), kamera telefoto 50 MP (f/1.9, zoom optis 2x), dan kamera ultrawide 8 MP (f/2.2).

Ketiga kamera ini disematkan dalam modul kamera berbentuk oval jumbo di punggung ponsel.

Tiga kamera ini ditemani lampu Auralight LED flash, "ring light" khas dari Vivo yang cahaya dan warnanya bisa diatur dari program kamera.

Sumber: