Luluskan Santri Berkualitas, Pj Gubernur Sumsel Puji Ponpes Ittifaqiah

Luluskan Santri Berkualitas, Pj Gubernur Sumsel Puji Ponpes Ittifaqiah

Pj Gubernur Sumsel melakukan penandangan prasasti--

Luluskan Santri Berkualitas, Pj Gubernur Sumsel Puji Ponpes Ittifaqiah

OGANILIR.CO- Orang tua mana yang tidak bangga melihat buah kasih sayangnya yang berhasil mengikuti pendidikan hingga sampai keluar negeri.

Ini juga yang dilakukan pengasuh para Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah Indralaya (PPI) yang memberikan perhatian penuh kepada para santrinya  dari segala unsur, sehingga melahirkan satri yang berkualitas, hingga bisa melanjutkan pendidikan ke luar negeri dengan beasiswa .

Pujian ini disampaikan Pj Gubernur Sumsel Dr H Agus Fatoni, saat menghadiri rangkaian haflah, wisuda dan HUT ke 57 PPI di Kampus D, PPI Desa Tanjung Lubuk, Kecamatan Indralaya Selatan Kabupaten Ogan Ilir, Rabu 19 Juni 2024.

BACA JUGA:M. Siraj Dear Barlin Lolos Seleksi PPI Menuju Sumsel

Gubernur Sumsel Dr H Fatoni menyebutkan, lulusan PPI  sudah banyak yang tersebar di seluruh mancanegara. Jumlahnya  ratusan santri yang diterima tanpa tes di perguruan tinggi dalam dan luar negeri, bahkan setelah lulus mampu menciptakan pekerjaan ataupun bekerja diperusahaan yang bergensi.

 “Ini sebuah prestasi yang membanggakan , kita patut syukuri dan Insya Allah  semua para santri bisa sukses baik di dunia maupun di akhirat,”tuturnya.

Mudir PPI, Drs KH Mudrik Qori MA menyampaikan total santri yang diwisuda berjumlah 2.507 orang, mulai jenjang  TK sampai Madrasah Aliyah. 

BACA JUGA:Mahasiswa PSPPI Unsri Ikuti Kuliah Umum, 2 Dosen UTM Jadi Narasumber

“Untuk jumlah perguruan tinggi Institut Agama Islam Alquran Al Ittifaqiah (IAIQI) hingga jenjang S2 telah mencapai 300 orang yang sudah diwisuda,’’katanya 

Acara Haflah Akhirussanah dan HUT  ke 57 PPI juga dihadiri  Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar. Hadir juga  Ketua DPRD Sumsel Dr. Hj. RA. Anita Noeringhati, SH, MH.

“Saya mengucapkan selamat HUT ke 57 Ponpes Al-Ittifaqiah Semoga Ponpes Al-Ittifaqiah dapat melahirkan generasi qori dan qori’ah dan Hafidz-Hafidzah yang menguasai ilmu Sains dan Teknologi, serta berakhlakul karimah yang kedepannya dapat membangun Kabupaten Ogan Ilir,’’Ucap Bupati Panca.

BACA JUGA:Jemaah Haji Salatiga Meninggal di Pesawat Diturunkan di Bandara Kualanamu, ini Penjelasan PPIH

Sementara diakhir acara Pj Gubernur Provinsi Sumsel H Agus Fatoni didampingi Bupati Panca, Mudir PPI KH Mudrik Qori meresmikan Gedung Qmall Al-Ittifaqiah dengan menuliskan pada batu prasasti dan pengguntingan pita. (Sid)

Sumber: