Ikuti Ospek, Belasan Mahasiswa Undip Keracunan Makanan
IGD RS Roemani Muhammadiyah Semarang. foto: jpnn.com--
SEMARANG, oganilir.co - Nama almamater Universitas Diponegoro (Undip) Semarang kembali menjadi sorotan. Belum reda kasus tewasnya mahasiswa Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Fakultas Kedokteran FK Undip berinisial ARL karena bunuh diri.
Kali ini kasus lain cobaan kembali datang. Sejumlah mahasiswa Undip Semarang diduga mengalami keracunan saat menjalani ospek, Kamis 15 Agustus 2024. Mereka dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit (RS) Roemani Muhammadiyah Semarang, Jawa Tengah (Jateng).
Seperti dilansir JPNN.com, ada belasan mahasiswa Undip yang mengalami keracunan setelah memakan katering saat orientasi studi dan pengenalan kampus.
Pada pukul 17.35, Kamis (15/8) tampak sejumlah orang yang mengenakan jaket Himpunan Mahasiswa Bahasa Asing Terapan keluar masuk IGD RS Roemani Muhammadiyah Semarang. Humas RS Roemani Muhammadiyah Semarang Sigit Budiarto membenarkan adanya sejumlah mahasiswa Undip yang masuk IGD. "Iya, memang ada dari mahasiswa Undip," kata Sigit.
BACA JUGA:Imbas Mahasiswi PPDS FK Undip Bunuh Diri, Kemenkes Tutup Prodi di RSUP Kariadi
Sigit mengungkapkan mahasiswa Undip yang dilarikan ke RS Roemani terus bertambah sejak sebelum zuhur atau sekitar pukul 12.00. "Kalau untuk masuk berurutan jadi kami melihat sebelum dzuhur sudah ada yang masuk sampai sore ini,"ujarnya.
Sigit belum bisa memastikan jumlah mahasiswa yang masuk IGD. Kini, tim dokter masih melakukan penanganan terhadap mahasiswa yang mengikuti Ospek Undip itu.
"Jumlahnya belum tahu. Kami sedang menunggu lebih lanjut penanganan dokternya," katanya.(mcr5/jpnn/dom)
Sumber: