SEA Champs Thailand 2024: Timnas Putra dan Putri Tenis Meja Indonesia Kalah di Semifinal
Anastasya Febian (kiri) melawan T Wirakarna di semifinal SEA Champs Thailand 2024, Rabu 20 November 2024 malam. foto: PB PTMSI--
BANGKOK, oganilir.co - Perjuangan timnas tenis meja putra dan putri Indonesia di nomor beregu SEA Champs Thailand 2024 harus puas sampai ke babak semifnal.
Dalam laga yang dihelat di Central Westgate, Bangkok, Thailand, Rabu 20 November 2024 malam WIB, timnas tenis meja Indonesia harus tersingkir di babak empat besar.
Timnas putri Indonesia terlebih dahulu kalah atas tuan rumah Thailand. Rina Sintya cs harus mengakui keunggulan tim tuan rumah Thailand dengan skor 0-3.
Indonesia sendiri mempercayakan kepada Rina Sintya turun di partai pertama melawan Kulapassr. Rina kalah atas Kulapassr 1-3 (8-11, 8-11, 11-7, 11-8). Partai kedua, Mira Fitria melawan W Phatsharaphon. Mira harus mengakui keunggulan W Phatsharapon 0-3 (9-11, 10-12, 8-11).
BACA JUGA:Timnas Tenis Meja Indonesia Bertolak ke Thailand Ikuti SEATTA Championships
Di partai terakhir, Anastasya Febian dipercaya turun melawan T Wirakarna. Anastasya juga kalah atas wakil tuan rumah Thailand ini dengan skor 0-3 (4-11, 7-11, 5-11).
Nasib yang sama juga dialami timnas putra tenis meja Indonesia yang kalah atas wakil Malaysia. Perjuangan Rafanael cs harus terhenti di babak semifinal SEA Champs Thailand 2024 atas Malaysia 0-3.
Atas hasil itu, timnas tenis meja putra dan putri Indonesia harus puas meraih juara III di ajang SEA Champs Thailand 2024.
Ketua Umum PB PTMSI Peter Layardi Lay mengapresiasi perjuangan timnas putra dan putri tenis meja Indonesia yang sudah berjuang habis-habisan di ajang SEA Champs Thailand 2024. Walaupun tidak sampai ke final, paling tidak perjuangan yang dilakukan timnas putra dan putri sudah maksimal. Nomor beregu ini adalah gambaran untuk di nomor perorangan tunggal dan ganda.
BACA JUGA:SEA Champs Thailand Table Tennis 2024: Timnas Putra dan Putri Indonesia Lolos Semifinal
"Masih ada nomor perorangan tunggal dan ganda. Mudah-mudahan anak-anak bisa masuk final," kata Peter Layardi saat dihubungi oganilir.co, Kamis 21 November 2024.
Sumber: