Liga Arab Saudi 2024-2025 - Al Nassr Menang Atas Al Kholood, Ronaldo Ciptakan Gol ke-928

Liga Arab Saudi 2024-2025 - Al Nassr Menang Atas Al Kholood, Ronaldo Ciptakan Gol ke-928

Ronaldo (kanan) memeluk Jhon Duran pada laga Al Nassr vs Al Kholood, Sabtu 15 Maret 2025 dini hari WIB. foto: AFP--

Pada menit ke-26, Sadio Mane berhasil menggandakan keunggulan Al Nassr.

Bermula dari umpan terobosan yang dikirimkan Ronaldo kepada Salem Al Najdi yang berlari di sisi kanan penyerangan Al Nassr.

Al Najdi lalu mengirimkan umpan tarik kepada Mane yang berdiri cukup bebas di dalam kotak penalti.

Tanpa kesulitan, eks penyerang Liverpool itu mencocor bola dengan kaki kanannya untuk menggetarkan jala gawang lawan.

BACA JUGA:Saudi Pro League 2024-2025 - Al Nassr Pecundangi Al Wehda 2-0

Di akhir babak pertama, Al Nassr kembali menambah isi pundi-pundi golnya. Kali ini melalui tembakan Jhon Duran dari luar kotak penalti pada menit ke-41.

Sepakan penyerang berusia 21 tahun itu mengarah ke pojok kiri bawah gawang.

Skor 3-0 untuk keunggulan Al Nassr bertahan hingga turun minum.

Selepas jeda, Al Nassr mendapat petaka usai Nawaf Boushal menerima kartu kuning kedua yang berujung kartu merah karena melakukan pelanggaran pada menit ke-56.

Tak mau mengambil risiko, pelatih Stefano Pioli memutuskan untuk mengubah permainan Al Nassr menjadi lebih bertahan.

BACA JUGA:Liga Arab Saudi 2024-2025: Dominasi Pertandingan, Al Nassr Kalah 2-3 Atas Al Ettifaq

Pioli juga memasukkan beberapa pemain bertipe bertahan untuk menggantikan sejumlah penyerang, termasuk Cristiano Ronaldo.

Setelah itu, Al Nassr terus berada dalam tekanan tim tamu.

Gawang Al Nassr pun jebol pada menit ke-72 karena gol bunuh diri Ali Lajami.

Lajami mengubah arah tembakan Jackson Muleka sehingga membuat kiper Bento mati langkah.

Sumber: