Wakil Bupati H Ardani Tinjau Banjir di Desa Kuang Dalam Ogan Ilir
Wabup H Ardani Meninjau Lokasi Banjir di Desa Kuang Dalam--
Wakil Bupati H Ardani Tinjau Banjir di Desa Kuang Dalam Ogan Ilir
OGANILIR.CO-Wakil Bupati Ogan Ilir H. Ardani SH MH meninjau langsung lokasi banjir akibat luapan Sungai Ogan di Desa Kuang Dalam Kecamatan Rambang Kuang Kabupaten Ogan Ilir, Rabu 3 Mei 2023 .
Turut mendampingi Wabup H Ardani, Asisten I Pemkab Ogan Ilir Dicky Syailendra SSos , dan sejumlah pejabat lainnya dengan mendatangi pemukiman warga dan sekolah-sekolah di wilayah Desa Kuang Dalam.
Salah satunya SDN 09 Muara Kuang Wabup H Ardani mengecek kegiatan belajar-mengajar yang tetap berjalan normal.
BACA JUGA:Jalur Logistik Terbongkar, Serang TNI saat Disergap, Anggota KKB Meregang Nyawa
"Hasil cek dilapangan, anak-anak tetap semangat belajar meski lingkungan belajar terendam banjir, tapi tidak sampai ke dalam kelas, hanya halaman sekolah yang tergenang air " kata Wabup Ardani
Menurut Wabup H Ardani, Pemkab Ogan Ilir tidak akan diam dan akan memberikan perhatian kepada masyarakat yang mengalami kebanjiran.
"Banjir yang melanda wilayah Desa Kuang Dalam, akibat fenomena alam dan di balik ini pasti ada hikmah dari Yang Mahakuasa. Mengenai aspirasi dari masyarakat terdampak banjir, akan kami sampaikan kepada Bapak Bupati Ogan Ilir," tutur Wabup H Ardani.
BACA JUGA:5 Shio Ini Dibanjiri Cuan Diprediksi Bakal Kaya Raya di Tahun 2023, Yuk Cek Shio Mu
Pantauan dilokasi, dampak banjir yang melanda Desa Kuang Dalam Kecamatan Rambang Kuang membuat jalan yang selama ini sudah rusak parah, akan samakin parah.(sid)
Sumber: