Polres Ogan Ilir Lakukan Aksi Bersih-Bersih Sampah Serentak

Polres Ogan Ilir Lakukan Aksi Bersih-Bersih Sampah Serentak

Kapolres Ogan Ilir AKBP Andi Baso Rahman membersihkan sampah--

Polres Ogan Ilir Lakukan Aksi Bersih-Bersih Sampah Serentak

OGANILIR.CO- Usai menunaikan Ibadah haji  Kapolres Ogan Ilir AKBP Andi Baso Rahman melakukan aksi kegiatan bersih-bersih sampah secara serentak yang melibatkan seluruh jajaran Polsek dimasing-masing Kecamatan.

Aksi kegiatan bersih-bersih sampah tersebut, berlagsung Kamis 13 Juli 2023 mulai pukul 08.00.wib di Pasar pagi Perumahan Permata  Baru Kecamatan Indralaya Utara.

Kapolres Ogan Ilir Akbp Andi Baso Rahman mengatakan, kegiatan membersihkan sampah serentak sebagai bentuk kepedulian Polres Ogan Ilir bersama masyarakat dan instansi lainnya untuk menunjang program pemerintah terhadap kebersihan lingkungan.

BACA JUGA:Mutiara Terpendam Caram Seguguk, Yani Yadin Launching Dangdut Melayu Single Perdana

AKBP Andi Baso Rahman, mengatakan kegiatan kebersihan sampah di tempat keramaian merupakan kepedulian Polri terhadap Lingkungan. Dimana apabila lingkungan  bersih maka akan menciptakan kenyamanan dan kesehatan.,’’Ingat kegiatan ini bukan hanya satu kali ini saja, tapi akan kita galakan secara terus menerus,’’ucapnya.

Kades Permata Baru Alamsyah. mengucapkan terimakasih kasih kepada Kapolres Ogan Ilir dan jajaran atas kerja bakti sosial yang dilaksanakan di Pasar Pagi Perumahan Permata baru kecamatan Indralaya Utara. 

“Semoga dengan adanya kegiatan ini malam pedagang dan pengunjung pasar Pagi ini menjadi sadar untuk menjaga kebersihan  dan membuang sampah pada tempatnya,’’kata Alamsyah.

BACA JUGA:Polres Ogan Ilir Gelar Lomba Kebersihan Mako, HUT Bhayangkara

Para pedagang dan pengunjung pasar pagi Permata baru juga mengucapkan Terima kasih kepada Kapolres Ogan Ilir dan Staf yang melaksanakan kebersihan di pasar tersebut. Meraka ikut juga gotong -royong melakukan pembersihan. 

Aksi serupa juga dilakukan Polsek Pemulutan, Polsek Tanjung Raja, Polsek Tanjung Batu, Polsek Muara Kuang, Polsek Rantau Alai (Sid)

 

Sumber: