Polres Banyuasin Kerahkan 664 Personil Siap Amankan Pemilu

Polres Banyuasin Kerahkan 664 Personil Siap Amankan Pemilu

Polres Banyuasin siapkan personil untuk amankan pemilu 2024--

Polres Banyuasin Kerahkan 664 Personil Siap Amankan Pemilu

 

BANYUASIN, oganilir.co -  Menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) baik itu pemilihan Presiden (Pilpres) dan pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang Polres Banyuasin mengerahkan 664 person.

"Polres Banyuasin akan mengerahkan dua pertiga personil Polres Banyuasin atau sebanyak 664 personil guna mengamankan pemilu 2024" ucap Kapolres Banyuasin AKBP Ferly Rosa Putra. 

Tak hanya itu, nantinya akan ada tambahan sebanyak 229 personil dari Polda Sumsel untuk wilayah Kabupaten Banyuasin.

"Jadi totalnya 893 personil untuk mengamankan pemilu di 2024 nanti," terangnya.

BACA JUGA:Gawat! Bawaslu Ungkap Ada 4 Daerah di Palembang Rawan Kecurangan Saat Pemilu

Dengan banyaknya personel yang diterjunkan di wilayah Bumi Sedulang Setudung itu diharapkan dapat menciptakan jalannya pemilu damai dan kondusif. "Itu harapan kita semua, " ungkapnya. 

Nantinya personil yang diturunkan itu akan melakukan pengamanan di mulai dari tahap awal, pencalonan, masa kampanye, distribusi logistik pencoblosan hingga pelantikan mendatang."Dari awal sampai selesai, "bebernya.

Personil Polres Banyuasin juga akan didukung stakeholder lainnya seperti TNI dan lainnya dalam melaksanakan pengamanan di TPS baik itu aman, rawan dan sangat rawan."Kita semua, memiliki kewajiban untuk mengawasi jalannya Pilpres, pileg dan pilkada. Sehingga, semuanya dapat berjalan dengan lancar, jujur, adil dan aman,” katanya. 

Lebih lanjut dirinya mengungkapkan nantinya ada beberapa titik TPS yang menjadi atensi Polres Banyuasin, sehingga mendapatkan pengamanan cukup ketat."Kita akan amankan TPS, agar tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan, "terangnya.

BACA JUGA:Ketua Bawaslu Sumsel Ungkap 2 Kabupaten yang Rawan Konflik di Pilkada 2024

Ferly berharap agar semua pihak dapat menjaga ketertiban jalanya rangkaian pemilu mendatang baik itu pemilihan presiden dan pemilihan legislatif 2024 mendatang."Untuk itu harapan kita bersama bahwa Insya Allah pemilu bisa dilaksanakan dengan aman dengan tertib sesuai dengan yang kita harapkan," pungkasnya.

Sumber: