Samsung Galaxy M53 5G Banting Harga, Kamera Utama 108 dengan Layar Super AMOLED

Samsung Galaxy M53 5G Banting Harga, Kamera Utama 108 dengan Layar Super AMOLED

Samsung Galaxy M53 5G--

Adapun sektor grafis ditangani oleh GPU Mali-G68 MC4. Chip Dimensity 900 juga didukung modem 5G, sehingga Galaxy M53 5G turut disertai dukungan jaringan 5G.

BACA JUGA:Samsung Galaxy A03s Turun Harga, Cek Spesifikasinya

 Pada Samsung Galaxy M53 5G, chip itu dikombinasikan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan 256 GB. Bila dirasa kurang, pengguna dapat memperluas penyimpannya menggunakan kartu microSD karena smartphone ini mendukung kapasitas tambahan hingga 1 TB. 

Berkat fitur RAM Plus, RAM-nya juga dapat diperluas sementara menggunakan sebagian memori internal hingga 8 GB.

Untuk menunjang daya tahan perangkat, smartphone ini dilengkapi dengan baterai 5000 mAh yang dapat diisi ulang menggunakan USB tipe-C.

Samsung menyematkan teknologi pengisian ulang cepat 25 watt agar proses charging lebih kencang. 

BACA JUGA:Bocoran Spesifikasi Oppo Reno 11 Series, Kualitas Kamera Bakal Saingi Samsung?

Fitur lainnya yang turut melengkapi Galaxy M53 5G yaitu NFC, Side-Fingerprint (di tombol power), konektor USB tipe-C, Bluetooth 5.2, Dolby Atmos dan WiFi 802.11 a/b/g/n/ac, Smartphone ini berjalan dengan sistem operasi (OS) Android 12 dan antarmuka (UI) One UI 4.1.

Harga Samsung Galaxy M53 5G sebelumnya dibanderol Rp6.3 juta varian RAM 8GB / 256 GB.

Untuk harga perNovember 2023 turun jauh dari tahun sebelumnya yakni, Rp4.799.000 di Marketplace Indonesia.

Sumber: