Sempat Pakum 2 Tahun, Pemkab Ogan Ilir Kembali Gelar Itsbat Nikah

Sempat Pakum 2 Tahun, Pemkab Ogan Ilir Kembali Gelar Itsbat Nikah

Kadis Dukcapil Pemkab Ogan Ilir Zaidan Sukarno--

Sempat Pakum 2 Tahun, Pemkab Ogan Ilir Kembali Gelar Itsbat Nikah

OGANILIR.CO- Pelaksanaan Itsbat Nikah kembali akan digelar oleh Pemkab Ogan Ilir   selama dua hari, yakni 5-6 Desember 2023.

Kegiatan Itsbat nikah ini sebelumnya sempat pakum selama dua tahun , akibat dampak  wabah Covid-19 yakni Tahun 2020-2022.

Itsbat nikah yang akan berlangsung dua hari dipusatkan di Gedung Serbaguna Pemda lama. Pihak panitia pelaksana dengan leading sektornya Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) sudah menyiapkan segala sesuatunya Hari ini Senin 4 Desember 2023.


Persiapan Itsbat Nikah--

Ini terlihat dari kesibukan para panitia yang digedung Serbaguna pemda Lama dengan memasang spanduk, penyusunan kursi dan meja tempat berlangsungnya peserta Itsbat Nikah.

Kepala Dinas Dukcapil Pemkab Ogan Ilir Zaidan Sukarno mengatakan,  Disdukcapil akan melaksanakan kegiatan itsbat nikah yang akan berlangsung selama dua hari 5-6 Desember 2023.

“Itsbat nikah ini sempat pakum selama dua tahun yakni Tahun 2020-Tahun 2022, karena wabah Covid-19, nah Tahun 2023 ini akan kembali kita laksanakan Itsbat Nikah,’’kata Zaidan Sukarno.

Dikatakan Zaidan, kegiatan yang akan dilaksanakan besok Selasa 5 Desember 2023 yakni kegiatan pelayanan  terpadu itsbat nikah dan penerbitan Buku Nikah,Akta Kelahiran, serta dokumen kependudukan lainnya. 

Dimana pada pelaksanan Itsbat Nikah tahun ini pihaknya mengambil tema "Dalam Rangka Meningkatkan Akses Pelayanan Menuju Masyarakat Lebih Sejahtera Dan Berkualitas." Tuturnya.

Masih kata Zaidan, untuk peserta itsbat nikah sendiri berasal dari peserta dari 16 Kecamatan di Kabupaten Ogan Ilir,  sebanyak 100 orang pasangan.

“Pelaksanaan itsbat nikah ini, akan dibuka oleh Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar dan untuk suksesnya pelaksanaan Itsbat nikah kami bekerjasama dengan pengadilan agama Kayuagung, dengan mendatangkan 4 hakim ,’’ucap  Zaidan.

Seperti diketahui pula, program Itsbat Nikah salah satu program Inovasi yang dilakukan Pemeritah Kabupaten Ogan Ilir. Program Inovasi ini sempat  menerima penghargaan   dari Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) sebagai “Kabupaten Sangat Inovatif”  dalam sebuah ajang Innovative Government Award (IGA) 2020   (Sid)

 

Sumber: