Dijuluki HP Flagship Killer, Cek Harga Spesifikasi dan Harga Terbaru POCO F4

Senin 19-02-2024,17:00 WIB
Reporter : Kz
Editor : Karandas

Untuk mendinginkan chipset tersebut, POCO membawa LiquidCool Technology 2.0, sistem pendingin berbahan grafit dengan 7 lapisan dan lempeng pendingin dengan ukuran 3112 mm (Vapor Chamber).

Chipset tersebut dipadukan dengan RAM berkapasitas 6 dan 8 GB (LPDDR5) dan kapasitas penyimpanan 128 dan 256 GB (UFS 3.1).

Untuk daya tahan, POCO F4 ditopang baterai berkapasitas 4500 mAh, mendukung pengisian daya cepat 67W, perusahaan mengklaim untuk mengisi hingga 100% hanya membutuhkan waktu 38 menit.

Konektivitas yang tersedia di smartphone ini mencakup, Dual SIM, 5G, Wi-Fi6, Bluetooth 5.2, NFC, GPS, Dual Stereo speakers Dengan sertifikasi Hi-Res Audio dan mendukung Dolby Atmos , USB Type-C.

BACA JUGA:POCO C40 Smartphone Gaming yang Turun Drastis dan Miliki Baterai Berkapasitas 6.000 mAh, Buruan Beli

POCO F4 memiliki keamanan berupa sensor side-mounted fingerprint dan Face Unlock berbasis AI, sensor accelerometer, e-compass, gyroscope, proximity sensor, X Axis Linear Motor, 360 degree ambient dan IR Blaster.

POCO F4 hadir dalam pilihan warna Moonlight Silver, Nebula Green dan Night Black dengan harga Rp5.199.000 untuk varian 6 GB / 128 GB dan Rp5.699.000 untuk 8 GB / 256 GB. Harga tersebut didapatkan di situs resmi POCO Indonesia.

Sementara itu, harga POCO F4 di marketplace yang tersedia di Indonesia dibanderol Rp 4.499.000 untuk varian 6/128 GB. Sedangkan untuk varian 8/256 GB memiliki harga Rp 4.699.000.

Kategori :