Realme Narzo 70 Pro 5G Resmi Meluncur, Gandeng Fitur Air Gesture
oganilir.co - Perusahaan smartphone Realme resmi meluncurkan ponsel terbarunya, Realme Narzo 70 Pro 5G di pasar India, Selasa 19 Maret 2024.
Narzo 70 Pro 5G hadir dengan teknologi terkini, yaitu "Air Gesture" yang memungkinkan pengguna untuk mengontrol perangkatnya tanpa harus bersentuhan dengan layar.
Fitur ini tentunya akan sangat membantu bagi pengguna yang tengah kesulitan untuk bersinggungan dengan layar untuk bisa mengontrolnya, seperti misalnya layar basah kena hujan atau ketika tangan sedang kotor tetapi butuh mengangkat telepon panggilan masuk.
Pihak Realme juga menyebutkan bahwa Air Gesture ini bisa digunakan untuk aplikasi pihak ketiga, terutama untuk skenario yang melibatkan video.
BACA JUGA:Bocoran Spesifikasi Realme GT Neo 6, Bawa Chipset yang Kencang
Pengguna bisa melakukan gerakan seperti mengacungkan jempol ke atas untuk “like” sebuah video, atau membuat gerakan berbentuk “OK” untuk menambahkan video tersebut ke daftar favoritnya.
Spesifikasi dan Harga Realme Narzo 70 Pro 5G
Realme Narzo 70 Pro 5G memiliki dimensi 162,95 mm (panjang) x 75,45 mm (lebar) x 7,97 mm (kedalaman), dengan bobot 195 gram.
Ponsel ini membawa layar dan frame yang datar (flat), sedangkan bagian punggungnya menggunakan material kaca.
BACA JUGA:Realme Pad Mini LTE Dibekali Peforma Unisoc Tiger T616, Tablet Jadi Pilihan Bijak untuk Dibeli
Realme Narzo 70 Pro 5G tersedia dalam varian warna hijau (Glass Green) dan kuning (Glass Gold).
Pada bagian layar, Realme Narzo 70 Pro 5G membawa panel AMOLED 6,67 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.400 x 1.080 piksel), refresh rate 120 Hz, touch sampling rate 2.200 Hz, dan rasio layar ke bodi 92,65 persen.
Layar ini memiliki tingkat kecerahan (brightness) maksimum 2.000 nits, sertifikasi HDR 10 Plus, dan cakupan gamut warna P3 100 persen. Tingkat kecerahan ini membuat penggunaan ponsel tetap nyaman meski di bawah sinar matahari.
Untuk sektor fotografi, Realme ini dibekali kamera utama 50 MP (f/1.88, sensor Sony IMX890, penstabil gambar OIS). Sensor berukuran 1/1,56 inci ini disebut sebagai yang terbesar di segmen harganya.