Air Pam Keruh, ini Kata PT TSM

Kamis 17-10-2024,10:17 WIB
Reporter : Dendi Romi
Editor : Dendi Romi

PALEMBANG, oganilir.co - Kualitas air pam PT Tirta Sriwijaya Maju (TSM) Palembang makin hari kian memburuk. Seharusnya, air pam yang mengelir dengan tarif mahal itu jernih. Namun kenyataannya, air pam PT TSM sangat keruh alias kotor.

Puncaknya, hari ini Kamis 17 Oktober 2024, air pam PT TSM yang mengalir ke pelanggan yang tinggal di Perumahan Villa Gardena 4, Palembang, sangat keruh. Keruhnya air tersebut sudah terlihat sejak Kamis dini hari pukul 04.00 WIB. Namun sampai pukul 09.00, air masih keruh alias kotor. Praktis, air tersebut tidak bisa digunakan untuk memasak. Kalau hanya mencuci pakaian atau peralatan rumah tangga lainnya masih bisa. Jika air digunakan mencuci pakaian warna putih, dikhawatirkan akan meninggalkan noda atau bercak kotor.

Romi, salah satu pelanggan air pam PT TSM mengaku kecewa dengan pelayanan air perusahaan milik BUMD Pemprov Sumsel itu. Selama ini kualitas air PT TSM sudah kalah dengan air pam PDAM Tirta Musi, akhir-akhir ini air semakin keruh dan kotor. Sementara tarif air bersih pam PDAM Tirta Musi lebih murah.

BACA JUGA:Kemarau tak Pengaruhi Distribusi Air Bersih Perumda Tirta Agung

"Ini sudah keruh, mahal lagi," kata Romi, Kamis 17 Oktober 2024.

Sebagai pelanggan, lanjut Romi, jelas merasa dirugikan karena pelayanan yang diberikan PT TSM tidak maksimal. Seharusnya PT TSM memperbaiki kualitas air bersih sehingga pelanggan puas. "Kenapa air pam PDAM Tirta Musi bisa jernih, pam PT TSM kotor," tanyanya.

Sementara itu, Dedi, pegawai PT TSM saat dihubungi oganilir.co mengaku bahwa keruhnya air pam PT TSM karena ada perbaikan pipa. Seharusnya air sudah bersih dan jernih. "Coba hubungi bagian customer service," pinta Dedi. 

Kategori :