oganilir.co - Minuman berkafein seperti kopi populer disebut sebagai minuman 'terlarang' dikonsumsi sebelum tidur. Padahal, ada banyak makanan dan minuman lain yang tidak boleh dikonsumsi sebelum tidur.
Pelarangan mengonsumsi makanan dan minuman yang dimaksud tak hadir tanpa alasan. Daftar makanan dan minuman ini bisa bikin tidur tidak nyenyak, perut tidak nyaman, hingga berat badan naik. Tidur nyenyak di malam hari sangat penting dilakukan. Sebab kualitas tidur sangat berpengaruh terhadap kesehatan tubuh dan stamina. Oleh karena itu, sangat penting menghindari makanan dan minuman yang bisa mengganggu kualitas tidur di malam hari. Apa saja makanannya? BACA JUGA:5 Cara ini dapat Menghilangkan Kantuk Tanpa Kamu Harus Minum Kopi BACA JUGA:ini 3 Minuman Pengganti Kopi yang Baik untuk Kesehatan Tubuh 1. Minuman bersoda Minuman bersoda bukan pilihan yang bagus untuk dinikmati di malam hari, terutama di jam-jam sebelum tidur. Melansir Real Simple, minuman ini bisa menyebabkan perut kembung dan rasa tidak nyaman karena kandungan gas di dalamnya. Kondisi ini bisa mengganggu tidur malam Anda. 2. Keju Apa pun jenisnya, sebaiknya Anda tidak makan keju di malam hari, terutama sebelum tidur. Keju bisa mengganggu kualitas tidur. Pasalnya, keju bisa menyebabkan peningkatan asam lambung. BACA JUGA:Minuman Mana yang Lebih Baik di Pagi Hari, Kopi atau Teh? BACA JUGA:6 Rekomendasi Kopi Sachet Berkafein Tinggi yang Populer di Indonesia Selain itu, untuk beberapa orang keju juga bisa menyebabkan otak terstimulasi. Hal ini membuat Anda kesulitan tidur dan efeknya mirip kafein. 3. Makanan pedas Konsumsi makanan pedas di malam hari, terutama sebelum tidur, bukan pilihan yang baik. Makanan pedas bisa menyebabkan asam lambung meningkat hingga rasa terbakar di lambung dan perut. Semua ini bisa membuat Anda sulit tidur karena rasa tidak nyaman sepanjang malam. 4. Makanan berlemak Konsumsi makanan berlemak sebelum tidur, seperti daging penuh lemak, bakso, hingga ayam goreng bisa menyebabkan tidur tidak nyenyak. Mengutip Healthline, konsumsi makanan berlemak di malam hari bisa membuat Anda terjaga sepanjang malam karena berbagai masalah pencernaan, mulai dari asam lambung hingga sakit perut. BACA JUGA:3 Bahaya Minum Kopi yang Berlebihan, Anak Muda Wajib Tahu BACA JUGA:Penggila Kopi Wajib Simak, ini 4 Bahaya Minum Kopi yang Berlebihan 5. Minuman alkohol Banyak orang minum alkohol di malam hari dengan tujuan agar tidur lebih nyenyak. Padahal, ini adalah pemikiran yang salah. Meski alkohol membuat Anda mengantuk, tapi kualitas tidur tetap terganggu. Pasalnya, kandungan di dalam alkohol dalam darah bisa membuat Anda terjaga secara tidak sadar. Alkohol juga bisa membuat Anda ketergantungan. Makanya, sangat dilarang diminum terutama sebelum tidur.Selain Kopi, Ternyata 5 Makanan-Minuman Ini Juga Bikin Sulit Tidur
Kamis 21-08-2025,11:03 WIB
Reporter : Vita
Editor : Vita
Tags : #minuman bersoda
#minuman alkohol
#makanan-minuman ini juga bikin sulit tidur
#makanan pedas
#makanan berlemak
#keju
Kategori :
Terkait
Rabu 22-10-2025,18:00 WIB
Wajib Batasi! 5 Jenis Makanan ini Bisa Bikin Kulit Kamu Cepat Menua
Rabu 15-10-2025,16:01 WIB
Hindari! 6 Jenis Makanan ini Bisa Merusak Ginjal Kamu
Minggu 14-09-2025,13:42 WIB
Wajib Hindari! 4 Minuman ini yang Bisa Memperburuk Kesehatan Ginjal
Jumat 12-09-2025,16:00 WIB
Waspadai! Ini 7 Makanan Penyebab Usus Buntu, Rasanya Enak Tapi Berbahaya
Kamis 21-08-2025,11:03 WIB
Selain Kopi, Ternyata 5 Makanan-Minuman Ini Juga Bikin Sulit Tidur
Terpopuler
Kamis 29-01-2026,20:20 WIB
135 Pejabat Ogan Ilir Dilantik, Sudah Melalui Mekanisme UKOM SiMATa BKN
Kamis 29-01-2026,22:00 WIB
Samsung Galaxy A14 5G : Disupport Kamera Utama 50 MP dengan RAM 6 GB
Jumat 30-01-2026,05:54 WIB
Indonesia Kepung Perempat Final Thailand Masters 2026
Kamis 29-01-2026,16:19 WIB
3 Tunggal Putra Indonesia Melaju ke Perempat Final Thailand Masters 2026
Kamis 29-01-2026,21:00 WIB
Murah Tapi Gahar, Vivo Y56 5G Jadi Rekomendasi Pilihan HP Anti Ngelag
Terkini
Jumat 30-01-2026,16:00 WIB
Prakiraan Cuaca Hari ini Jumat 30 Januari 2026 : Sejumlah Wilayah Diprediksi Hujan
Jumat 30-01-2026,15:41 WIB
Menang Retired Atas Lee Zii Jia, Alwi Farhan Tantang Ubed di Semifinal Thailand Masters 2026
Jumat 30-01-2026,14:23 WIB
Simak! Inilah 7 Sikap yang Bikin Orang Nyaman dan Terbuka Padamu
Jumat 30-01-2026,11:52 WIB
Diancam AS, Garda Revolusi Iran Gelar Latihan Tembak di Selat Hormuz
Jumat 30-01-2026,11:37 WIB