PRABUMULIH, oganilir.co - Pembangunan proyek Jalan Lingkar Timur kota Prabumulih yang menghubungkan Kota Nanas dengan Kabupaten Muara Enim dan arah Baturaja, dikebut pengerjaannya. Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sumsel menargetkan jalan tersebut selesai dibangun pada September 2024.
"Untuk progres fisik pekerjaan di lapangan sampai dengan minggu ini, secara gabungan total 3 tahun anggaran progres fisik sudah di angka 7,94 persen," kata PPK 3 Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Sumsel, Surya Perdana, dibincangi akhir pekan ini.
Dia berharap pembangunan ke depannya terus menyambung. "Pekerjaan di lapangan yang sudah diselesaikan lebih kurang 1,5 km dari total 17 km efektif," ujarnya. Pihaknya tahun ini menargetkan jalan mulus sekitar 9 km. Sisanya, 8 km akan diselesaikan di tahun depan.
Selama pengerjaan, tambahnya, tidak ada hambatan. Pekerja bekerja siang malam mengerjakan proyek jalan agar selesai tepat waktu. Untuk cor beton sendiri biasanya dilakukan siang sampai dengan malam atau sore sampai dengan malam. "Beton ini kan kalau sudah dicor harus disiram air atau tidak boleh kena panas dan terik dan harus dijaga biar adem," jelasnya.
Dikatakannya, pekerjaan yang sedang berlangsung, yakni pengerjaan pengerukan tanah. "Mudah-mudahan sampai dengan akhir September 2024 terakhir proyek pekerjaan sudah selesai dikerjakan semua," ujarnya optimis.
Diketahui, BBPJN Sumsel saat ini tengah melakukan perbaikan Jalan Lingkar Timur bagian kanan jalan (dari arah Tugu Air Mancur - Tugu Nanas) yang mengalami kerusakan parah. Adapun total anggaran yang digunakan sejak November 2022 hingga September 2024 mencapai Rp212 miliar dengan anggaran pertahun berbeda-beda.