Stadion Teladan Medan Tergenang Parah, Laga Sriwijaya FC vs Karo United Tertunda

Selasa 27-09-2022,16:58 WIB
Editor : Julheri

Dia mengaku Karo United merupakan tim yang kuat. Apalagi saat ini tim tersebut masih kokoh bertengger di posisi dua dengan perolehan 9 poin. 

Meski begitu, Liestiadi mengaku timnya akan berusaha untuk mengalahkan Karo United. Dia juga mengaku tidak mau timnya sia-sia dalam laga tandang ini. 

Sriwijaya FC akan berlaga melawan Karo United dalam laga lanjutan Liga 2 Grup Wilayah Barat di Stadion Teladan Medan, Selasa, 27 September 2022.

"Minimal kami dapat satu poin itu sudah sangat berharga, karena melawan tim sekuat Karo United kami butuh persiapan yang matang dan mengantisipasi kekuatan tersembunyi dari Karo. Untuk datang ke Medan ini, kami akan berusaha yang terbaik," sebutnya. 

BACA JUGA:Hubungan Kevin Sanjaya dan Herry IP Dikabarkan Retak, Pemicunya Mungkin Video Viral di Bali Itu

Liestiadi bahkan menyebut pihaknya sudah menganalisa kekuatan setiap pemain yang akan melawan timnya. 

"Untuk setiap pertandingan kami sebagai pelatih pasti sudah menganalisa kekuatan dan kelemahan lawan. Jadi, dalam beberapa latihan sudah kami redam," pungkasnya.(mcr22/jpnn)

Seperti diberitakan, derby andalas antara Sriwijaya FC versus tuan rumah Karo United di Stadion Teladan, Medan, hari ini (27/9) kick off pukul 16.00 WIB (Live Vidio), sebenarnya timpang. Laskar Wong Kito, julukan Sriwijaya FC, unggul segala-galanya pada duel pekan keenam wilayah Barat Liga 2-2022/23 itu. Terutama sejarah dan prestasi mentereng Sriwijaya FC.

Predikat double winner, hattrick Copa, Champion Indonesia Super League (ISL), Raja Turnamen Pra-Musim, sangat tidak sebanding dengan 1 trofi Champions Liga 3 nasional milik Karo United.

BACA JUGA:Hubungan Kevin Sanjaya dan Herry IP Dikabarkan Retak, Pemicunya Mungkin Video Viral di Bali Itu

“Anak-anak paham dan tidak ingin malu. Tentu, tiga poin menjadi harga mati. Meski kami bermain di kandang lawan,” ujar Pelatih Sriwijaya FC, Liestiadi Sinaga, saat Pre-Match Press Conference di Stadion Teladan, Medan, kemarin (26/9).

Saking tidak ingin malu, pelatih kelahiran Medan, Sumatera Utara, 14 Oktober 1968 itu, bakal terapkan permainan ofensif. Tiga striker, Guy Junior, Fiwi Dwipan, dan Habibi Abdul Yusuf, bakal dimainkan sekaligus. Ketiganya juga ditopang Tomi Darmawan yang diplot sebagai winger kanan. Juga Fransiskus “Sandro” Alesandro sebagai winger kiri.

Pelatih berlisensi A AFC itu, ingin Sriwijaya FC leading gol. Dirinya optimistis tim asuhannya bisa melakukannya. “Laga ini sepertinya bakal sengit. Kami akan ladeni gaya rap-rap mereka,” sambungnya.

Dari jauh hari, mantan pelatih Persikabo 1973 itu juga sudah analisasi kekuatan Karo. Menurutnya, Faisal Ramadoni dan Kardinata Tarigan adalah kunci permainan Karo. “Keduanya punya mobilitas tinggi di lapangan. Saya tahu keduanya saat seleksi tim PON 2019,” ucapnya.

BACA JUGA:Yayang Yoyok Pembunuh Pedagang Sapi di Musi Rawas, Baca Berikut Kronologi Pembunuhan Ruswanto

Pemain Sriwijaya FC, Habibi Abdul Yusuf, terlihat onfire. Dirinya bertekad cetak gol kemenangan lagi bagi Sriwijaya FC. “Saya makin termotivasi setelah dua gol itu (ke gawang Persiraja),”ucap Habibi.

Kategori :