5 Manfaat Daun Tempuyung, Salah Satunya Bisa Sembuhkan Batu Ginjal

5 Manfaat Daun Tempuyung, Salah Satunya Bisa Sembuhkan Batu Ginjal

Daun Tempuyung --

5 Manfaat Daun Tempuyung, Salah Satunya Bisa Sembuhkan Batu Ginjal

oganilir.co - Daun tempuyung atau punya nama latin Sonchus Arvensis adalah sejenis tanaman liar yang banyak dimanfaatkan dalam dunia pengobatan herbal.

Namun, sayangnya tak banyak orang yang mengetahui mengenai manfaat daun tempuyung, terlebih dalam dunia kesehatan.

Daun tempuyung merupakan tanaman herbal yang ternyata banyak tumbuh di pinggir jalan, sela-sela parit, dan tembok yang tidak terawat.

Sejak lama, daun ini sudah banyak digunakan sebagai obat herbal untuk mengatasi gejala yang timbul akibat adanya gangguan pada ginjal, seperti batu ginjal.

BACA JUGA:7 Manfaat Tumbuhan Kumis Kucing, Nomor 2 Melindungi Hati

Setelah tumbuh cukup besar dan panjang, tanaman tempuyung dapat diambil daun dan akarnya untuk dikonsumsi sebagai makanan atau dijadikan sebagai obat.

Berikut ini 5 manfaat daun tempuyung bagi kesehatan tubuh.

1. Menghancurkan Batu Ginjal

Batu ginjal terbentuk dari penumpukan zat yang mengeras dan berukuran kecil di dalam ginjal. Kondisi ini umumnya ditandai rasa nyeri saat buang air kecil (BAK).

Dilansir dari Green Metric Universitas Medan Area, Prof. Dr. Sarjito, selaku peneliti dari UGM menunjukan bahwa Sonchus arvensis bisa membantu melarutkan atau menghancurkan batu ginjal.

BACA JUGA:4 Manfaat Buncis Bagi Kesehatan Tubuh, Anak Muda Wajib Baca

Penelitian ini  dilakukan dengan merendam batu ginjal dari seorang pasien ke dalam air rebusan daun tempuyung di suhu ruangan dan suhu 30 hingga 35 derajat Celsius

Kondisi batu ginjal juga dibuat menyerupai seperti di dalam tubuh manusia, yaitu kadang terguncang dan kadang tidak.

Sumber: