Wabup Ogan Ilir H Ardani Launching Gerakan Bergizi Nasional di SMAN 1 Indralaya Utara

Wabup Ogan Ilir  H Ardani Launching Gerakan Bergizi Nasional di SMAN 1 Indralaya Utara

Wabup Ogan Ilir H Ardani memberikan Goodie Bag berisikan telur, susu kedelai dan pil vitamin kepada siswa secara simbolis dalam kegiatan aksi bergizi nasional,--

        OGAN ILIR, OGANILIR.CO- Wakil Bupati Ogan Ilir, H Ardani SH MH melaunching  aksi gerakan Bergizi Nasional di SMAN 1 Indralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir, Rabu 26 Oktober 2022.

        Hadir pada acara tersebut, Kadinkes Pemkab Ogan Ilir Hendra Kudeta SKM, Kabid Kesmas Rahmat Edward SKM MSi, Kepala Puskesmas Timbangan  dr Amitha Historika. Mereka diterima oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Indralaya Utara Drs Thohir Hamidi MSi dan  para dewan gurunya.

        Acara launching  Aksi Bergizi Nasional diawali dengan senam kesehatan oleh para tenaga pendidik dan para siswa SMAN 1 Indralaya Utara.

         Wabup Ogan Ilir H Ardani mengatakan, acara gerakan bergizi secara nasional di Kabupaten Ogan Ilir dilaksanakan di tiga lokus alias tempat, yakni SMA MAN 1 Sakatiga,  lalu di SMPN 1 Indralaya , dan yang ketiga di SMAN 1 Indralaya Utara .

BACA JUGA:Pemilihan Ketua OSIS SMAN 1 Indralaya Utara Ogan Ilir, Terapkan Kurikulum Merdeka

Gerakan Nasional aksi bergisi secara nasional ini dilakukan serentak, dengan memberikan makanan berupa sarapan bergizi seperti telur, obat tambahan darah (OTD) dalam upaya menurunkan angka stunting dan penyakit anemia.

“Pemberian makanan bergizi dan obat tambahan darah ini tidak hanya dilakukan saat ini saja , melainkan akan dilakukan secara continue , dengan tujuan untuk meningkatkan kesehatan gizi pada usia remaja dan menurun angka stunting,’’jelas Wabup H Ardani.

Dan kegiatan ini juga berbarengan untuk memperingati hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2022 ini dan Hari Kesehatan Nasional.

“Kita berharap dengan aksi gerakan gizi nasional, masyarakat Ogan Ilir  akan makin sehat, kuat dan cerdas, dan tentunya pertumbuhan tubuh pada usia balita dan remaja  dalam upaya menurunkan angka stunting akan semakin baik dan tercapai,’’ujarnya .

BACA JUGA:Lumbung Batubara Tapi Merapi Barat Angka Stuntingnya Tertinggi di Kabupaten Lahat

Kepala UPTD Puskesmas Timbangan dr Amitha Historika mengatakan, bahwa kegiatan  aksi gerakan Gizi Nasional ini  dilaksanakan di tiga lokus, SMAN MAN Sakatuga, SMPN 1 Indralaya dan SMAN 1 Indralaya Utara.

“Setiap sekolah kami memberikan  telur  yang merupakan bantuan CSR dari perusahaan , untuk diberikan kepada para siswa  dan tambahan obat vitamin dalam upaya mencegah penyakit anemia,’’katanya .

Kepala Sekolah SMAN 1 Indralaya Utara Drs Thohir Hamidi MSi mengatakan, jumlah siswa SMAN 1 Indralaya Utara tercatat sebanyak 374 siswa, yang terdiri dari 145 siswa laki-laki dan  229 siswa perempuan.

“Masing-masing siswa mendapat dua buah butir telur yang sudah dimasak untuk langsung dikonsumsi, dan secangkir susu kedelai. Khusus untuk siswa  perempuan diberikan tambahan berupa obat pil tambahan darah,’’jelasnya .

        Penyerahan makanan tambahan telur, susu kedelai dan pil tambahan darah dilakukan secara simbolis oleh Wabup Ogan Ilir H Ardani, dan sekaligus acara diwarnai dengan pemberian door prize bagi siswa yang mampu menjawab pertanyaan  oleh Wabup H Ardani (sid)

 

Sumber: