Perbandingan Infinix Note 12 VIP dengan Vivo Y53s Selisih Harga Rp200 Pilih Mana?

Perbandingan Infinix Note 12 VIP dengan Vivo Y53s Selisih Harga Rp200 Pilih Mana?

Infinix Note 12 VIP dengan Vivo Y53s--

Perbandingan Infinix Note 12 VIP dengan Vivo Y53s Selisih Harga Rp200 Pilih Mana?

oganillir.co - Infinix Note 12 VIP dengan Vivo Y53s merupakan ponsel kelas menengah mid-range yang dibekali dengan spesifikasi terbaik dikelasnya.

Infinix sebelumnya telah resmi rilis pada tahun 2022 sedang Vivo telah hadir pada tahun 2021 lalu.

Infinix Note 12 VIP hadir dengan menawarkan kamera beresolusi tinggi dan pengisian daya cepat HyperCharge 120 Watt.

Sedangkan, Vivo Y53s dibekali layar berponi waterdrop dan modul kamera belakang persegi panjang yang beresolusi tinggi.

BACA JUGA:Infinix Zero 8 Banting Harga, Kamera Utama 64 MP dengan Dukungan Refresh Rate 90 Hz Buruan Beli

Untuk menjadi bahan pertimbangan dalam menentukan mana yang terbaik simak berikut ini spesifikasi dan harga terbaru Infinix Note 12 VIP dengan Vivo Y53s.

layarnya, Infinix Note 12 VIP mengusung panel AMOLED berukuran 6,7 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.400 x 1.080 piksel), refresh rate 120 Hz, serta touch sampling rate 360 Hz.

Di sisi tengah atas layar tersebut ada sebuah punch hole (lubang kamera) yang memuat kamera selfie 16 MP.

Di bagian punggung, ada tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama beresolusi 108 MP (f/1.75), kamera ultrawide 13 MP (f/2.2) dan kamera depth sensor 2 MP (f/2.4).

BACA JUGA:Intip Spesifikasi Infinix Hot 30 Play, Smartphone Entry Level dengan Kapasitas Baterai 6.000 mAh

Di sektor dapur pacu, Infinix Note 12 VIP mengandalkan chipset MediaTek Helio G96, yang dipadu dengan RAM 8 GB dan penyimpanan media 256 GB.

Kapasitas RAM sendiri bisa "diperluas" sebesar 5 GB dengan fitur Extended RAM. Jadi, total RAM yang bisa dinikmati pengguna pada ponsel ini mencapai 13 GB.

Penyimpanan media di Infinix Note 12 VIP juga bisa diekspansi hingga 2 TB dengan kartu eksternal microSD.

Sumber: