Perbandingan Spesifikasi POCO F5 dengan Redmi Note 12 Pro, Lebih Bagus Mana?
POCO F5 dan Redmi Note 12 Pro --
Teknologi Optical Image Stabilization (OIS) membantu mengatasi getaran dan gerakan tangan, sehingga setiap momen yang diabadikan tetap tajam, fokus, dan bebas distorsi.
BACA JUGA:Perbandingan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro dengan Infinix Zero 20 Hp Mid Range Mana yang Terbaik?
Di sisi depan, layar Redmi Note 12 Pro 4G dihiasi poni dengan desain waterdrop atau serupa tetes air, untuk menampung kamera selfie beresolusi 16 MP. Kamera ini mampu merekam video hingga 1080p berkecepatan 30 fps.
Pada bagian belakang, Redmi Note 12 Pro 4G dibekali quad-camera dengan resolusi kamera utama 108MP (lensa 6p), 8 MP Ultra Wide, makro dan depth sensor 2 MP.
Kamera belakang ini sudah dilengkapi fitur PDAF, LED flash, HDR, panorama, serta mampu merekam video hingga 4K berkecepatan 30 fps.
Performa
Dapur pacu POCO F5 mengandalkan chipset Snapdragon 7+ Gen 2 sebagai sumber tenaga. Chipset ini baru dirilis tahun 2023 dan masih jadi salah satu yang terkuat di kelas menengah. Chip ini ditemani CPU Octa-core clockspeed 2.91 GHz dengan sistem grafis dijalankan Adreno 725.
BACA JUGA:Perbandingan Spesifikasi Vivo V23 5G dengan POCO X3 GT Selisih Harga Rp100 Ribu Pilih Mana?
Dipadukan RAM 8 GB, 12 GB dengan memori internal 256 GB serta fitur Expendable RAM 7GB. Sistem pengoperasian dijalankan Android 13 yang dipoles antarmuka MIUI 14.
Yang mencuri perhatian pencinta gadget ialah, Poco F5 menjadi ponsel pertama di Indonesia yang menggunakan prosesor Snapdragon 7+Gen 2, dengan skor ponsel ini juga diklaim mencapai 969.903 poin.
Dapur pacu Redmi Note 12 Pro 4G ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 732G, Octa Core Up to 2.2 Ghz fabrikasi 6nm, sistem grafis dijalankan GPU Adreno 618.
Chipset tersebut kemudian disempurnakan dengan RAM dan storage 6/128 GB dan 8/256 GB. Sistem operasi yang dijalankan adalah Android 11 yang dibalut dengan antarmuka MIUI 13.
BACA JUGA:Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy M22 dengan POCO C65, Hp Entry Level Mana yang Terbaik?
Baterai
Untuk daya tahan, Poco F5 ditopang baterai 5.000 mAh yang dilengkapi charger 67W. Xiaomi mengklaim untuk pengisian daya 0-100 persen hanya memerlukan waktu 46 menit.
Sumber: