8 Wakil Indonesia Lolos 16 Besar All England 2024, ini Nama-Namanya
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri. foto: pbsi--
8 Wakil Indonesia Lolos 16 Besar All England 2024, ini Nama-Namanya
BIRMINGHAM, oganilir.co - Babak 32 besar All England 2024 sudah dilewati wakil Indonesia sejak Selasa hingga Kamis 14 Maret 2024 dini hari WIB. Merah Putih berhasil meloloskan delapan wakilnya di babak pertama turnamen tertua di dunia itu. Seluruh laga digelar di Utulita Arena, Birmingham, Inggris.
Hari kedua All England, ada 3 wakil Indonesia sukses memetik kemenangan. Total ada delapan wakil dalam daftar lolos 16 besar All England 2024. Torehan positif wakil Merah Putih pada hari kedua diawali oleh tunggal putra Jonatan Christie, yang turun pada laga ke-6 di Lapangan 1. Menghadapi pemain andalan Taiwan Chou Tien Chen, Jojo mampu tampil solid dengan kemenangan straight game.
Jojo tampil mendominasi sejak gim pertama, dengan keunggulan telak 21-4. Kondisi tak banyak berubah pada set kedua, dengan skor akhir 21-15. Pertarungan 2 set langsung berjalan dalam durasi 37 menit. Hari ini Kamis 14 Maret 2024 petang nanti, Jonatan Christie sudah ditunggu unggulan 8 asal Thailand, Kunlavut Vitidsarn.
BACA JUGA:Jajal Lapangan, Fajar Alfian Merasa Ada Atmosfer Beda di All England 2024
Hasil positif sektor tunggal putra juga dipetik oleh Chico Aura Dwi Wardoyo, yang turun pada match ke-7 di Lapangan 2. Mendapat hadangan pemain India, Priyanshu Rajawat, Chico mampu melewatinya dengan kemenangan rubber game.
Ujian pertama juga berhasil dilewati tunggal putra lainnya Chico Aura Dwi Wardoyo, yang turun pada match ke-7 di Lapangan 2. Mendapat hadangan pemain India, Priyanshu Rajawat, Chico mampu melewatinya dengan kemenangan rubber game.
Gim pertama berjalan ketat, namun berhasil ditutup Chico dengan 21-19. Set kedua pemain India bangkit dengan 11-21. Lalu saat gim penentuan momentum kembali berpihak kepada Chico, untuk mengunci kemenangan 21-9.
Wakil Indonesia terakhir yang berhasil mengunci tiket lolos 16 besar pada hari kedua adalah ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Kali ini sang juara bertahan mampu melewati ujian pertama dari pasangan Taiwan Fang-Chih Lee/Fang-Jen Lee.
BACA JUGA:Anthony Ginting-Axelsen Lolos Babak 16 Besar All England 2024
Fajar/Rian hanya butuh waktu 28 menit untuk membukukan kemenangan straight game 21-13 dan 21-9. Di babak selanjutnya Fajar/Rian akan berjumpa ganda putra Jepang, Akira Koga/Taichi Saito.
Berikut hasil babak 32 besar All England 2024 hari kedua:
Lapangan 1
[MS] Chou Tien Chen (China Taipei) vs Jonatan Christie (Indonesia) | 4-21, 15-21
Sumber: