Lebaran, 2 Kecamatan di Muratara Dilanda Banjir

Lebaran, 2 Kecamatan di Muratara Dilanda Banjir

Banjir melanda Kecamatan Rawas Ulu, Kabupaten Muratara, Sumsel. Foto: istimewa--

Lebaran, 2 Kecamatan di Muratara Dilanda Banjir

MURATARA, oganilir.co - Warga Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Muratara, Provinsi Sumsel, mengaku sudah 8 hari terendam banjir saat moment Lebaran Idulfitri 1445 Hijriah. Banjir melanda mulai tiga hari sebelum Lebaran dan masih berlangsung hingga H+5 Lebaran Idulfitri.

Andri, warga Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Muratara menuturkan jika saat ini masih terjadi banjir di pemukiman mereka. Banjir yang terjadi, sudah lebih satu pekan. Bahkan saat momen Hari Raya Idulfitri, warga harus bertahan di atas rumah yang masih tergenang banjir dengan kedalaman 1,5 meter.

"Lebaran kami idak biso kemano-mano, cuma bertahan di rumah jago barang takut anyut dibawa banjir. Selain di Rawas Ilir di Rantau Kadam, Karang Dapo jugo kebanjiran," kata Andri saat dihubungi oganilir.co, Sabtu 14 April 2024.

BACA JUGA:Pemkab Banyuasin Berikan Bantuan Kepada Masyarakat Terkena Dampak Banjir

Dia mengaku, Lebaran Idulfitri yang berlangsung di wilayah Karang dapo dan Rawas Ilir cukup menjadi moment spesial. Karena baru tahun ini terjadi banjir bertepatan dengan suasana Lebaran.

"Kalau soal banjir memang sudah biaso di wilayah kami, daerah langanan banjir. Hujan idak ujan biso terjadi banjir, karena daerah ilir dapat kiriman air dari daerah uluan," ujarnya.

Informasi warga, saat ini debit volume air banjir sudah mulai menyusut. Namun untuk beraktivitas warga masih tetap mengandalkan perahu.

"Kito maklum jugo. Waktu banjir bebarengan Lebaran idak ado pejabat yang turun, karena mereka cuti Lebaran. Tapi sekarang banjir sudah mulai surut," timpalnya.

BACA JUGA:Jakarta Dikepung Banjir, ini Lokasinya

Sebelumnya, Bupati Muratara H Devi Suhartoni sudah mengimbau warga khususnya Karang Dapo dan Rawas ilir pada tanggal 6 April 2024, terkait kondisi aliran Sungai Rawas yang mengalami volume peningkatan debit air.

Dalam kesempatan itu dia mengatakan, agar warga tetap berhati hati karena aliran sungai rawas dalam dan berpotensi merendami wilayah Karang dapo dan Rawas Ilir Muratara.

"Kito berdoa samo samo supayo idak terjadi banjir karena saat ini aliran sungai Rawas dalam, mungkin di daerah ilir Karang dapo dan Rawas Ilir sudah dalam," timpalnya.

Sementara itu, Camat Rawas Ilir Husin membenarkan jika kondisi banjir saat ini masih terjadi di sejumlah wilayah di Rawas Ilir.

Sumber: