Alfa Romeo Milano, Pendatang Baru Mobil Listrik Dunia, Simak Detail Spesifikasinya

Alfa Romeo Milano, Pendatang Baru Mobil Listrik Dunia, Simak Detail Spesifikasinya

Alfa Romeo Milano.--

Alfa Romeo Milano, Pendatang Baru Mobil Listrik Dunia, Simak Detail Spesifikasinya

oganilir.co - Pemain mobil listrik dunia kedatangan tamu baru. Salah satu pemain baru mobil listrik asal Italia, Alfa Romeo Milano akan meramaikan dan menjadi pilihan bagi penggemar mobil listrik. 

Menariknya, Alfa Romeo Milano mengeluarkan varian versin hybrid. Milano menandai terobosan pertama Alfa Romeo masuk ke pasar kendaraan elektrifikasi. Secara tampilan, Alfa Romeo Milano sangat kental menonjolkan tradisi seni Italia, sporty dan elegan.

Bagaimana spesifikasinya? Bumper depan yang terinspirasi versi Quadrifoglio dari Giulia dan Stelvio, membungkus lampu LED matriks memanjang dengan gril scudetto. Bagian belakang tampak minimalis dengan dimensi yang ramping. Menyasar eksekutif muda, Alfa Romeo Milano memiliki panjang 4.170 mm, lebar 1.780 mm, dan tinggi 1.500 mm.

BACA JUGA:Volkswagen Siapkan Mobil Listrik Entry Level, ini Perkiraan Harganya

Kombinasi tersebut, Milano diharapkan mampu dengan baik menembus jalur perkotaan yang padat. Di bagian interior, SUV listrik itu juga tampak mewah dengan sentuhan digital di layar ganda 10,25 inci.

Sentuhan khas lainnya dari Alfa Romeo, seperti grafis di sistem infotainment dan cluster instrumen digital Cannocchiale.

Alfa Romeo juga menawarkan opsi interior yang lebih sporty, melalui jok kulit Alcantara dan setir sport. Alfa Romeo Milano dilengkapi motor listrik tunggal berkekuatan 237 hp.

Ada juga pilihan baterai 54 kWh yang menghasilkan tenaga 154 Hp. Baterai yang mendukung kecepatan pengisian daya hingga 100 kW tersebut, mampu membawa Milano berakselerasi sejauh 410 kilometer untuk sekali pengecasan.

BACA JUGA:VinFast Kenalkan Mobil Listrik Segmen A-SUV Hingga E-SUV, Anda Wajib Tahu Jenisnya

Sementara itu, versi hybrid dibekali mesin bensin 1.2L turbocharged yang dikombinasikan dengan baterai 48 volt. Alfa Romeo Milano dibanderol USD 32.200 di pasar Eropa atau setara Rp518 jutaan. (jpnn/dom)

 

Sumber: