Sopir Truck Ngeluh Sulit Dapatkan BBM Jenis Solar di Lubuk Linggau

Sopir Truck Ngeluh Sulit Dapatkan BBM Jenis Solar di Lubuk Linggau

--

Sopir Truck Ngeluh Sulit Dapatkan BBM Jenis Solar di Lubuk Linggau 

LUBUKLINGGAU, oganilir.co - Sejumlah pengemudi truck muatan di kota Lubuklinggau, mengeluhkan sulitnya mendapatkan bahan bakar minyak jenis solar.       

Pengemudi mengaku, pasca tutupnya penjualan solar di SPBU Megang, Lubuklinggau. Mereka harus mencari solar hingga ke daerah tetangga.     

Informasi di himpun, sejumlah pengemudi truck muatan asal Jalan Waringin, Kelurahan Jogoboyo, Kecamatan Lubuklinggau Utara II, Kota Lubuklinggau Rabu 24 April 2024 sekitar pukul 15.30 WIB, harus menelan kecewa.       

Pasalnya saat hendak mengisi BBM jenis solar di SPBU Megang, mereka harus putar arah karena SPBU megang belum membuka penjualan BBM jenis solar.   

BACA JUGA:Timbun BBM Bersubsidi, 3 Warga OKUS-Lampung Ditangkap di Prabumulih

"Sudah nak sebulan ini pak, SPBU Megang belum dijual lagi BBM solar. Kami susah nak beli solar, padahal di linggau cuma SPBU megang itulah yang bukak 24 jam," kata ardi sopir truck muatan yang sempat di bincangi.      

Selama satu bulan terakhir, ini mau tak mau sejumlah sopir truck di wilayah kota Lubuklinggau harus mencari BBM jenis solar di sejumlah SPBU lain seperti di SPBU durian Rampak.     

"Tapi kalau di SPBU Durian rampak itu dia tidak full 24 jam tapi antreannya panjang. Apa lagi sekarang SPBU megang tutup, banyak yang mengantre di Durian Rampak," ucapnya.        

BACA JUGA:Update Harga Terbaru BBM Non Subsidi di Wilayah Sumatera Selatan

Dia Juga mengatakan, sering tidak bisa menarik muatan karena kehabisan solar. "Mau idak mau nunggu kawan yang punyo cadangan solar, abis itu nyari ke wilayah Rupit, Muratara," bebernya.        

Terpisah, Ditempat terpisah Sales Manager Pertamina Area IV, Nanda mengatakan kalau SPBU Wijaya/Megang tersebut saat ini masih proses perbaikan, dan menyelesaikan ketentuan yang ada. Sehingga pihaknya mengaku tidak dapat membukanya secara langsung untuk melayani pembelian BBM solar.  

"Karena belum selesai treatment. Masih ada solar bercampur air. Sama ada beberapa aspek yang harus dipenuhi terkait safety tangkinya," bebernya.   

BACA JUGA:Modus Timbun BBM Gudang Meledak dari Minyak Olahan Warga di Sungai Angit Muba dan Minyak SPBU Diduga Dicampur

Sumber: