Sepeda listrik Viar Uno3: Spesifikasi dan Mobilitas Dijamin Tidak Bikin Kecewa
Sepeda listrik Viar Uno3--
Sepeda listrik Viar Uno 3: Spesifikasi dan Mobilitas Dijamin Tidak Bikin Kecewa
oganilir.co - Viar Uno 3 merupakan sepeda listrik buatan lokal yang diproduksi oleh PT Triangle Motorindo.
Sepeda listrik Viar Uno 3 memiliki spesifikasi yang sangat mumpuni untuk digunakan sehari-hari.
Tak hanya itu, sepeda listrik Viar Uno 3 memiliki daya tempuh yang jauh sehingga pengendara tak perlu khawatir untuk kehabisan baterai saat dalam perjalanan.
Dilansir dari laman resmi Viar, sepeda listrik Viar Uno 3 menggunakan daya mesin dengan kapasitas sebesar 350 watt.
BACA JUGA:Dibekali Daya Tempuh yang Jauh, Sepeda Listrik Viar Caraka Dibanderol Segini
Jenis baterai yang digunakan oleh sepeda listrik Viar Uno 3 adalah baterai Sealed Lead Acid atau SLA dengan kapasitas 48 V 12 Ah.
Dengan baterai tersebut, sepeda listrik Viar Uno 3 mampu menempuh perjalanan hingga 50 km.
Mengenai top speednya, sepeda listrik Viar Uno 3 mampu melaju kencang dengan kecepatan maksimum 25 km per jam.
Viar Uno 3 dibekali dengan fitur pedal kayuh manual untuk menambah daya tempuhnya maupun menghemat baterai.
BACA JUGA:Sepeda Listrik Roda Tiga Viar RE 4: Pilihan Nyaman untuk Berkendara
Untuk daya angkutnya, sepeda listrik Viar Uno 3 mampu membawa beban dengan kapasitas maksimum 150 kg.
Dimensi sepeda listrik Viar Uno 3 memiliki panjang 1.520 mm, lebar 660 mm dan tinggi 1.040 mm.
Jenis rem yang digunakan oleh sepeda listrik Viar Uno 3 ialah pengereman drum brake atau rem tromol untuk rem depan dan rem belakang.
Sumber: