Realme GT Neo 6 Meluncur, Gandeng Chipset Snapdragon Terbaru
Realme GT Neo 6 --
Realme GT Neo 6 Meluncur, Gandeng Chipset Snapdragon Terbaru
oganilir.co - Perusahaan smartphone Realme, meluncurkan ponsel terbarunya yakni Realme GT Neo 6 di pasar gadget China pada Kamis 9 Mei 2024.
Ponsel flagship ini ditenagai chipset terbaru Qualcomm, Snapdragon 8s Gen 3. Chip itu baru dirilis Qualcomm pada akhir Maret lalu.
Realme GT Neo 6 hadir dengan kapasitas baterai 5500 mAh, mendukung pengisian daya cepat 120 W.
Realme GT Neo 6 didesain dengan layar 8T LTPO AMOLED 6,78 inci, resolusi Full HD Plus, refresh rate 1-120 Hz serta kecerahan puncak 6.000 nit.
BACA JUGA:Realme 5i Banting Harga Pas di Kantong Pelajar, Yakin Belum Mau Ganti Smartphone?
Layar ponsel flagship inimemiliki tepi yang melengkung alias curved serta lubang (punch hole) untuk mewadahi kamera depan ponsel. Tampilan Realme GT Neo 6 juga dilapisi kaca pelindung Gorilla Glass Victus 2.
Realme GT Neo 6 ditenagai System on Chip (SoC) Snapdragon 8s Gen 3. Chip ini dipadukan dengan tiga opsi RAM dan penyimpanan, yaitu 12/256 GB, 16/256 GB dan 16 GB/1 TB.
Pada sektor fotografi, konfigurasi kamera Realme GT Neo 6 dua kamera belakang, terdiri dari kamera utama 50 MP didukung sensor Sony IMX882 dan fitur stabilisasi OIS, ditemani kamera ultrawide 8 MP.
Sedangkan untuk kamera depan Realme GT Neo 6 memiliki resolusi 32 MP. Baik kamera belakang maupun depan mampu merekam video hingga 4K di 30 fps.
BACA JUGA:Realme GT Neo 3 Bawa Kamera utama 50 MP Dilengkapi Sensor Sony IMX766, Segini Harganya
Untuk daya tahan, Realme GT Neo 6 ditopang baterai berkapasitas 5500 mAh mendukung pengisian daya cepat 120W.
Realme mengeklaim dukungan itu bisa membuat baterai ponsel terisi sampai 50 persen hanya dalam waktu pengisian ulang 10 menit.
Pada aspek software, ponsel baru Realme ini berjalan dengan sistem operasi Android 14 dan dilapisi antarmuka Realme UI 5.
Sumber: