Petenis Meja Pelatnas U-15 Jajal PTM Andalan 88 Semarang

Petenis Meja Pelatnas U-15 Jajal PTM Andalan 88 Semarang

Petenis meja Pelatnas jangka panjang U-15 bersama petenis meja PTM Andalan 88 Semarang. foto: istimewa--

Petenis Meja Pelatnas U-15 Jajal PTM Andalan 88 Semarang

SEMARANG, oganilir.co - Sambil menyelam minum air. Pepatah itu dilakukan petenis meja Pelatnas putri U-15 jangka panjang PB PTMSI yang mengikuti Open Tournament Specta Jateng 2024 di GOR Jatidiri, Kota Semarang 16-19 Mei 2024.

Sembilan petenis meja Pelatnas U-15 PB PTMSI melakukan latih tanding dengan PTM Andalan 88 Semarang yang merupakan komunitas petenis meja Akpol angkatan 1988. Latih tanding digelar di Markas PTM Andalan 88 di Wisma Perdamaian, Kota Semarang, Jumat 17 Mei 2024 pagi.

Rombongan petenis meja Pelatnas putri U-15 jangka panjang dipimpin langsung Ketua Umum PB PTMSI Peter Layardi Lay dan diterima dua jenderal purnawirawan Polri angkatan 1988. Yakni Irjen Pol (Purn) Adnas dan Brigjen Pol (Purn) Lukas Arry. 

BACA JUGA:1.200 Petenis Meja Ikuti Open Tournament Specta Jateng 2024

Anggota PTM Andalan 88 Semarang Brigjen Pol (Purn) Lukas Arry Dwiko Utomo menuturkan bahwa latih tanding yang dilakukan petenis meja Pelatnas putri U-15 PB PTMSI merupakan latihan bersama antara sesama petenis meja. Kebetulan petenis meja Pelatnas putri U-15 sedang mengikuti Open Tournament Specta Jateng 2024, makanya diundang untuk latihan bersama petenis meja PTM Andalan 88 Semarang.

"Kalau mau main sesungguhnya, habis kita sama anak-anak Pelatnas PB PTMSI," kata Lukas Arry saat dihubungi oganilir.co, Jumat. 

PTM Andalan 88 Semarang, lanjut Lukas Arry, merupakan komunitas tenis meja AKABRI dan Akpol alumni 1988. Ada beberapa purnawirawan Polri dan TNI AD angkatan 1988 yang bergabung di PTM Andalan 88 Semarang. Seperti Komjen Pol Petrus Reinhard Golose, Komjen Pol (Purn) Nana Sudjana, Irjen Pol (Purn) Toni Harmanto, Mayjen TNI (Purn) Gumuruh Winarjatmiko, Irjen Pol (Purn) Adnas, dan purnawirawan TNI/Polri lainnya.

BACA JUGA:Huliatul Juara Tenis Meja The Spirit of David Jacobs Open Tournament

"Pak Gumuruh Winarjatmiko kalau ke Semarang pasti main tenis meja di PTM Andalan 88," ujarnya. 

Kendati memiliki nama PTM Andalan 88, lanjut Lukas Arry, anggotanya tidak harus alumni Akpol dan AKABRI 1988. Saat ini anggota PTM Andalan 88 berjumlah 50 orang yang berasal dari berbagai elemen masyarakat sipil. Seperti Mbah Slamet, Beny Bintik, dan anggota klub lainnya.

"Pembina kita Pak Pj Gubernur Jateng, Pak Komjen (Purn) Nana Sudjana," pungkasnya.  

 

Sumber: