Spesifikasi Infinix Hot 40i, HP Rp 1 Jutaan dengan RAM 16 GB dan Layar 90 Hz

Spesifikasi Infinix Hot 40i, HP Rp 1 Jutaan dengan RAM 16 GB dan Layar 90 Hz

Infinix Hot 40i --

Fitur kamera Infinix Hot 40i terdiri dari Super Night Mode, Professional Portrait Mode, 120 FPS Slow Motion Mode, dan lain seterusnya. Mengambil contoh Professional Portrait Mode, fitur ini menghadirkan blur background yang halus dan fokus pada fitur wajah pengguna.

Untuk performanya, Infinix Hot 40i ditenagai chipset Unisoc T606 (12 nm). Chipset delapan inti (octa-core) ini terdiri dari dua inti Cortex-A75 (clockspeed 1,6 GHz) dan enam inti Cortex-A55 (clockspeed 1,6 GHz). Unit pengolah grafisnya (GPU) adalah Mali-G57 MP1.

Chipset tersebut kemudian dipadukan RAM 8 GB dan storage 256 GB. Bila dirasa kurang, RAM bisa diperluas menggunakan Extended RAM hingga 16 GB, sedangkan storage bisa ditambah dengan microSD hingga 1 TB.

BACA JUGA:Update Harga Infinix Hot 30 Terbaru Agustus 2024, Rekomendasi HP Murah yang Mumpuni

BACA JUGA:Infinix Smart 8: Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Penyimpanan 128 GB, Lancar Multitasking

Infinix hot 40i sudah dibekali mesin gaming Xboost yang diklaim menawarkan stabilitas performa ketika pengguna bermain game.

Untuk daya tahan, smartphone ditopang baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan pengisian cepat (fast charging) berdaya 18 Watt. Infinix Hot 40i menjalankan sistem operasi (OS) Android 13 yang dilapisi tampilan antarmuka (UI) khas Infinix XOS 13.

Spesifikasi lain yang dimiliki Infinix Hot 40i diantaranya, volume 200 persen, NFC, pemindai sidik jari (fingerprint) yang terintegrasi dengan tombol daya (side-mounted), USB-C, asisten suara Folax, mode Split Screen, konektivitas 4G, jack headphone 3,5 mm, dan dual nano SIM.

Infinix Hot 40i tersedia dalam varian warna Horizon Gold, Starlit Black, Palm Blue, dan Star Green. Harga terkini Infinix Hot 40i dibanderol Rp 1,6 juta.

Sumber: