Puasa Kemenangan MU Berakhir, Amad Diallo Borong 3 Gol Menjamu Southampton

Puasa Kemenangan MU Berakhir, Amad Diallo Borong 3 Gol Menjamu Southampton

Laga MU vs Southampton, Jumat 17 Januari 2025 dini hari WIB.--

MANCHESTER, oganilir.co - Akhirnya Manchester United (MU) berhasil meraih tiga poin saat melawan Southampton pada laga lanjutan Liga Inggris 2024-2025 dengan kemenangan 3-1.

Laga MU vs Southampton digelar di Old Trafford, Jumat 17 Januari 2025 dini hari WIB. The Saints membuka skor lebih dulu setelah diuntungkan dengan gol bunuh diri Manuel Ugarte jelang turun minum.

Amad Diallo menjadi bintang kemenangan Setan Merah lewat gol-golnya

Betapaa tidak, Amad Diallo menjadi bintang kemenangan Setan Merah lewat gol-golnya pada menit-menit akhir waktu normal permainan. Pesepakbola asal Pantai Gading itu mencetak tiga gol balasan MU dalam rentang 12 menit.

Dengan hasil ini MU naik satu peringkat ke urutan 12 klasemen Liga Inggris. Pasukan Ruben Amorim mengoleksi 26 poin dari 21 pertandingan, sedangkan Southampton masih terbenam di dasar klasemen dengan enam poin. 

BACA JUGA:Liga Inggris 2024-2025: Brighton Tahan Imbang Arsenal 1-1

Jalannya Pertandingan

Menjamu Southampton, MU mengambil inisiatif serangan lebih dulu. Tusukan-tusukan Alejandro Garnacho di sayap kiri cukup merepotkan meski bisa diantisipasi lini pertahanan lawan.

Southampton memperoleh tendangan bebas setelah pelanggaran Lisandro Martinez. Sepakan Mateus Fernandes dengan mudah disapu.

Peluang bagus pertama didapatkan Southampton. Tusukan Kamaldeen Sulemana dari sisi kiri diakhiri dengan sepakan mendatar. Andre Onana sigap menangkap bola. Setelahnya Mateus Fernandes memperoleh ruang tembak sebelum melakukan sepakan yang ditangkap Onana lagi.

BACA JUGA:Manchester United Berduka, Istri Sir Alex Ferguson Meninggal

Garnacho membuang peluang emas MU. Rasmus Hojlund meneruskan umpan lambung dengan tusukan ke kotak penalti. Sayang sekali, eksekusi Garnacho justru melebar setelah meneruskan crossing matang Hojlund.

Southampton merespons. Kamaldeen Sulemana kembali jadi motor serangan, sebelum mengakhiri dengan tembakan melengkung. Bola di luar jangkauan Onana, tapi melenceng dari sudut atas gawang MU.

Matthijs de Ligt membuat sapuan krusial untuk menggagalkan Sulemana menjagkau bola liar. Namun, bola yang jadi sepak pojok melahirkan gol pembuka bagi Southampton di menit ke-43.

Sumber: