Anda Ingin Diet? Konsumsi Jus Nanas Campur Mangga

Anda Ingin Diet? Konsumsi Jus Nanas Campur Mangga

Ilustrasi.--

Anda Ingin Diet? Konsumsi Jus Nanas Campur Mangga

oganilir.co - Mengonsumsi buah-buahan sangat dianjurkan untuk menjaga kesehatan tubuh. Apakah itu jeruk, pisang, lemon, melon, mangga, nanas, dan buah-buahan lainnya. 

Untuk mendapatkan ekstrak buah, tidak jarang seseorang menjadikannya jus. buah-buah segar diolah menjadi jus. Salah satu buah yang sering dijadikan jus adalah nanas. 

Nanas memiliki kandungan vitamin C. Tidak heran jika banyak orang yang doyan mengonsumsi buah yang satu ini. Selain nanas, ada juga mangga yang menjadi salah satu buah kesukaan banyak orang.

Nah, bagaimana jika Anda mencoba mengonsumsi jus nanas campur mangga yang mengandung nutrisi seperti magnesium, vitamin A, vitamin C, dan lainnya ini?

Anda tentu akan mendapatkan manfaat kesehatan yang luar biasa. Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

BACA JUGA:Heboh Begal di Simpang Tugu Nanas Prabumulih

1. Mencegah penuaan dini

Bagi Anda yang ingin terlihat awet muda, minum kombinasi jus nanas dan mangga menjadi pilihan tepat. Pasalnya, kandungan campuran nanas dan mangga ini bisa membuat sel-sel tumbuh dan regenerasi lebih cepat. Maks dari itu kulit akan terlihat awet muda.

2. Mencegah osteoporosis

Osteoporosis adalah penyakit yang membuat terjadinya pengeroposan tulang. Untuk mencegah hal tersebut, maka disarankan untuk rutin mengonsumsi kombinasi jus nanas dan mangga ini.

3. Menurunkan berat badan

Bagi Anda yang sedang menjalankan diet harus bernapas lega. Sebab, mengonsumsi kombinasi jus nanas dan mangga dipercaya bisa menurunkan berat badan. Hal itu bisa menjadi menu diet yang membuat wanita ketagihan untuk mengonsumsi campuran buah tersebut.(genpi/jpnn)

 

Sumber: