Pamit Tinggalkan Polres, Kapolres Muratara Digendong Personel Propam

Pamit Tinggalkan Polres, Kapolres Muratara Digendong Personel Propam

Ferly Rosa Putra digendong bawahannya usai pamit dan pisah sambut dengan Kapolres Muratara yang baru AKBP Koko Arianto Wardani, Kamis 20 Juli 2023. foto: zulkarnain SEG--

Pamit Tinggalkan Polres, Kapolres Muratara Digendong Personel Propam

MURATARA, oganilir.co - Kapolres Muratara AKBP Ferly Rosa Putra menyambut penggantinya AKBP Koko Arianto Wardani di halaman mapolres, Kamis 20 Juli 2023.

 

Dalam sambutannya, Kapolres Muratara yang lama AKBP Ferly Rosa Putra meminta seluruh personel Polres memberikan dedikasi serta loyalitas yang serupa terhadap penggantinya.

 

"Seluruh pencapaian, preatasi dan kinerja yang sudah kita lakulan bersama harus tetap dipertahankan. Saat ini sahabat saya AKBP Koko Arianto Wardani, menjabat kapolres di Muratara. Saya minta dedikasi, loyalitas yang sudah diberikan kepada saya harus juga diberikan terhadap AKBP Koko Arianto Wardani," kata Ferly Rosa Putra.

 

Secara langsung Ferly Rosa Putra pamit kepada seluruh personel dan jajaran di Polres Muratara. Karena saat ini, dia akan bertugas di jabatan baru sebagai Kapolres Banyuasin, Provinsi Sumsel. Dia meminta maaf sebesar- besarnya, jika terdapat kesalahan yang dilakukan secara pribadi maupun tidak sengaja selama menjabat sebagai Kapolres Muratara.

BACA JUGA:Tak Hanya Siang Polres Muratara Hunting Operasi Patuh Musi 2023 Hingga Malam

 

"Jika ada salah dan khilaf, mohon dimaafkan," ujarnya.

Ferly Rosa Putra  yang pamit meninggalkan Polres Muratara, langsung digendong oleh anak buahnya. Beberapa personel Seksi Propam Polres Muratara mengangkat tubuh Ferly sebagai bentuk keakraban atasan dan bawahan.

 

Sementara itu, kapolres Muratara yang baru AKBP Koko Arianto Wardani mengungkapkan, selamat terhadap AKBP Ferly Rosa Putra yang merupakan rekan akrabnya. Seluruh kinerja yang sudah dibangun di Polres Muratara dan jajaran akan dilanjutkan.

Sumber: