Banjir Melanda, Tembok MTSN 19 Jaksel Roboh, Tiga Siswa Dikabarkan Tewas, Polisi Masih Validasi Data

Banjir Melanda, Tembok MTSN 19 Jaksel Roboh, Tiga Siswa Dikabarkan Tewas, Polisi Masih Validasi Data

Tembok MTSN 19 Jaksel roboh, tiga siswa dikabarkan tewas, polisi masih validasi datanya. Tampak suasana banjir di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTSN) 19. foto: Twitter @lifeofita/oganilir.co.--

JAKARTA, OGANILIR.CO - Musibah terjadi di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTSN) 19 yang terletak kawasan Pondok Labu, Jakarta Selatan. Dikabarkan tembok pembatas bangunan sekolah roboh saat banjir melanda, Kamis, 6 Oktober 2022. Dikabarkan ada korban tewas. Jumlahnya sampai 3 orang.

Kapolsek Cilandak Kompol Multazam Lisendra membenarkan adanya peristiwa yang menyebabkan korban jiwa itu.

“Informasi awal memang ada 3 yang meninggal dunia, namun dari Reserse Polsek Cilandak masih mengkonfirmasi data tersebut di RS Prikasih. Jadi masih perlu validasi lagi,” katanya kepada wartawan.

Dikabarkan pula tembok pembatas bangunan itu roboh sekitar pukul 02.30 WIB. Tembok sekolah itu roboh akibat banjir di wilayah tersebut.

BACA JUGA:Motor Nyaris Terseret Banjir Palembang, Sekolah Diliburkan, Siswa Gembira Naik Perahu Karet Polisi

Korban yang dilaporkan meninggal itu diduga karena tertimpa tembok SMPN 19 Pondok Labu yang roboh akibat banjir, Kamis, 6 Oktober 2022.

Multazam mengatakan bahwa pihaknya mendapat laporan dari salah seorang warga yang menginformasikan ada tembok yang roboh karena luapan air.

Informasi yang beredar, akibat tembok yang roboh itu menimbulkan korban jiwa. Tiga orang siswa dikabarkan tewas akibat peristiwa tersebut. Saat itu, mereka sedang bermain hujan di sekitar tembok yang roboh itu.

Info terakhir, korban pada peristiwa itu dilarikan ke RS Fatmawati.

Petugas pemadam kebakaran dibantu oleh BPPD saat ini sedang melakukan proses evakuasi di lokasi kejadian.

BACA JUGA:Warga Ngungsi di Masjid, Ratusan Rumah di Sukarami Terendam Banjir, Air Sepinggang Orang Dewasa

Seperti diberitakan, tembok SMPN 19 pondok labu roboh fiterjang banjir, dikabarkan ada yang meninggal

Luapan banjir di wilayah Pondok Labu, Jakarta Selatan memakan korban jiwa. Setidaknya, tiga warga dilaporkan meninggal dunia.

“Air mendorong tembok sehingga roboh dan mengakibatkan korban luka maupun korban meninggal dunia,” jelasnya.

Sumber: fajar