All New Honda CR-V RS Hybrid Puncaki Pasar Mobil SUV

All New Honda CR-V RS Hybrid Puncaki Pasar Mobil SUV

All New Honda CR-V --

All New Honda CR-V RS Hybrid Puncaki Pasar Mobil SUV

oganilir.co - All New Honda CR-V puncaki pasar mobil disegmen Sport Utility Vehicle (SUV). Hanya dalam waktu dua bulan setelah diluncurkan Honda CR-V sudah 2.000an unit lebih terjual. 

Honda CR-V generasi keenam itu diluncurkan secara resmi di Indonesia pada event GIIAS 2023. SUV Premium milk Honda tersebut diperkenalkan dalam dua varian, yaitu All New CR-V 1.5-L Turbo bermesin konvensional dan All New CR-V 2.0-L RS e:HEV dengan sistem penggerak hybrid.

PT Honda Prospect Motor (HPM) telah mencatat untuk varian yang dipesan jenis hybrid atau e:HEV yang paling banyak yaitu hingga 72 persen atau sebanyak 1.617 unit. Sementara sisanya 28 persen atau 644 unit merupakan varian All New Honda CR-V 1.5L VTEC turbo.

"Dari data catatan kami 80 persen pembelian dari pengguna setia kami, bahkan 50 persen dari mereka mengupgrade mobil lama mereka," ujar Sales Marketing and After Sales Director PT HPM Yusak Billy, Senin 16 Oktober 2023.

BACA JUGA:Honda Amaze 2023 Dobrak Pasar Mobil Murah di Indonesia

Honda CR-V varian hybrid dilengkapi dengan berbagai fitur canggih dalam hal performa mesin, konektivitas, hingga inovasi kenyamanan berkendara.

Teknologi e:HEV di C-RV didukung dua motor listrik dan mesin bensin yang dapat beroperasi secara independen.

All New Honda CR-V tersedia dalam lima pilihan warna yaitu Platinum White Pearl, Crystal Black Pearl, Meteoroid Gray Metallic dan warna terbaru Canyon River Blue Metallic serta Ignite Red Metallic (khusus tipe RS).

Varian e:HEV sebagai SUV flagship kedepannya akan dikembangkan untuk model yang lain dan akan diproduksi secara lokal. Sebagai informasi kalau CR-V generasi 1-5 populasinya sebanyak 270 ribu unit secara total di Indonesia. Ini sekaligus catatan Honda terkait total penjualan mobil tersebut.

BACA JUGA:New Honda City Tampil Lebih Elegan dengan Fitur SENSING

Honda CR-V RS e:HEV dibandrol dengan harga awal sekitar Rp 800 jutaan.

Sumber: