Punya Sepatu Olahraga? Kenali Tips Merawatnya Agar Awet dan Tidak Mudah Rusak

Punya Sepatu Olahraga? Kenali Tips Merawatnya Agar Awet dan Tidak Mudah Rusak

Tips Merawat Sepatu Agar Awet dan Tidak Mudah Rusak--

SUMEKS.CO - Ketika berolahraga, tentu akan sangat nyaman dan aman jika menggunakan sepatu khusus olahraga. Selain memberikan kenyamanan, kini sepatu olahraga juga sudah banyak jenis dan modelnya. Puma menjadi salah satu brand sepatu olahraga yang bisa Anda pilih.

Apabila sudah memiliki sepatu olahraga yang tepat, selanjutnya Anda perlu mengetahui bagaimana cara merawatnya. Penasaran bagaimana tips dan cara merawat sepatu olahraga Anda? 

Tips Merawat Sepatu Olahraga

Puma menjadi salah satu brand sepatu olahraga yang mempunyai kualitas terjamin dan desain yang kekinian. Berikut ini merupakan beberapa tips merawat sepatu olahraga agar tetap awet.

BACA JUGA:6 Daftar Merek Blender Terbaik yang Tahan Lama dan Kaya Fitur

1.Mencuci dengan Tangan

Ketika sepatu sudah kotor, mencuci adalah langkah yang tepat agar sepatu bisa bersih kembali. Hanya saja, mencuci sepatu cukup berbeda dari mencuci biasa. Sebaiknya, saat mencuci sepatu, Anda tidak menggunakan mesin cuci. 

Cucilah sepatu menggunakan tangan saja secara manual. Penggunaan mesin cuci akan berdampak pada sepatu yang tidak bersih, lalu bisa merusak sepatu. Cukup gunakan sikat yang lembut dan deterjen yang tidak berlebihan agar sepatu mudah dibilas.

Saat mencuci sepatu, pastikan Anda sudah melepas tali dan bagian sol dalam sepatu (jika bisa dilepas). Hal ini dilakukan agar semua bagian sepatu benar-benar bersih. Tentunya akan mempermudah Anda juga saat mencucinya.

2.Jemur dengan Cara Digantung

Tips selanjutnya adalah menjemur sepatu dengan cara digantung. Setelah sepatu dicuci sampai bersih, langkah selanjutnya adalah menjemur. Saat menjemur sepatu, alangkah baiknya jika dijemur dengan cara digantung. Biasanya, di bagian belakang sepatu terdapat pengait yang dikhususkan untuk mempermudah menggantung sepatu.

Menggantung sepatu akan lebih mudah bagi air untuk turun, dan tentunya sepatu akan lebih cepat kering. Jika tidak digantung, air bisa menggenang di bagian dalam sepatu dan tentu ini akan lebih lama kering. Selain itu, jika sepatu lama kering, bisa menimbulkan tumbuhnya jamur.

Jemur sepatu di bawah sinar matahari dalam keadaan terbuka. Anda bisa mengangkat sedikit bagian penyangga tali sepatu agar bagian dalam sepatu bisa terkena sinar matahari.

Sebagai tips, jika sepatu yang dijemur adalah sepatu warna putih, sebaiknya permukaan sepatu dilapisi dengan tisu. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya perubahan warna menjadi kuning pada sepatu putih Anda. 

Sumber: